Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung
JAKARTA -Direktorat Polisi Perairan dan Udara (Ditpolairud) Polda Metro Jaya melakukan pembongkaran pagar laut misterius di perairan Tangerang, Banten, pada Senin pagi. Pembongkaran tersebut dilakukan setelah dilakukan apel oleh jajaran Subdit Polairud di Kantor Patroli Subdit Polairud Polda Metro Jaya yang terletak di Penjaringan, Jakarta Utara.
Apel pagi tersebut dimulai sekitar pukul 08.00 WIB dan dipimpin oleh Kepala Subdit Patroli Airud Polda Metro Jaya, Kompol Fredy Yudha Satria. Apel tersebut dilakukan sebagai persiapan sebelum pembongkaran pagar laut yang ditemukan di perairan sekitar Teluk Jakarta, yang selama ini menjadi perhatian publik.
Kompol Fredy Yudha Satria dalam arahannya menyampaikan pentingnya proses pembongkaran pagar laut tersebut. “Kita akan melaksanakan kegiatan patroli di wilayah hukum Polda Metro Jaya dan dilanjutkan dengan pencabutan pagar laut di perairan Teluk Jakarta atau wilayah hukum Polda Metro Jaya,” ujarnya.
Baca Juga:
Proses pembongkaran pagar laut ini sendiri akan dipimpin langsung oleh Direktur Polairud Polda Metro Jaya, Kombes Joko Sadono. Pembongkaran dilakukan dengan menggunakan tali untuk mencabut kayu yang membentuk pagar bambu tersebut.
“Untuk itu, kita akan menggunakan alat yang telah disiapkan, termasuk pelampung, tali, dan alat lainnya untuk mencabut pagar laut atau bambu-bambu yang ditemukan,” lanjut Kompol Fredy. Sebelum melaksanakan pembongkaran, petugas terlebih dahulu melakukan pengecekan kondisi pagar bambu tersebut, termasuk kedalaman perairan dan titik area pagar laut yang akan dibongkar.
Baca Juga:
Pembongkaran pagar laut misterius ini menjadi sorotan, mengingat sebelumnya sempat beredar kabar terkait dugaan pemasangan pagar tersebut yang melibatkan pihak tertentu, termasuk dugaan keterlibatan Kepala Desa Kohod Arsin dalam pemasangannya. Hingga kini, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan terkait asal-usul dan tujuan pemasangan pagar laut tersebut.
Polda Metro Jaya berharap dengan dibongkarnya pagar laut tersebut, wilayah perairan di sekitar Tangerang dan Teluk Jakarta dapat kembali aman dan terkendali.(OKZN)
(N/014)
Tags
beritaTerkait
komentar