Thomas Djiwandono Menjadi Sorotan, Diperkenalkan Langsung Oleh Sri Mulyani

Dalam tim ini, Thomas Djiwandono dipercaya mengisi posisi penting di bidang keuangan, didampingi oleh anggota lainnya seperti Budi Djiwandono, Sugiono, dan Prasetyo Hadi, yang semuanya berasal dari Partai Gerindra.

Sri Mulyani mengungkapkan bahwa dirinya merasa tersanjung karena Kementerian Keuangan menjadi institusi pertama yang dikunjungi oleh tim tersebut. Dia menilai sinkronisasi dalam pengelolaan anggaran sangat krusial. “Karena prosesnya begitu intens dan ini menyangkut pengelolaan APBN yang sangat penting,” ujarnya.

Thomas Djiwandono: Sosok Ekonom dengan Latar Belakang Kuat

Keputusan Sri Mulyani untuk memperkenalkan Tommy Djiwandono dalam pertemuan tersebut langsung mencuri perhatian publik. Banyak yang bertanya-tanya, apakah Tommy akan menjadi Menteri Keuangan pilihan Prabowo untuk menggantikan Sri Mulyani. Menanggapi hal ini, Tommy memberikan jawaban singkat, “Saya hanya kerja aja.”

Bagi yang mengenal dunia ekonomi dan politik, nama Thomas Djiwandono bukanlah sosok asing. Keponakan Prabowo Subianto ini memang memiliki latar belakang ekonomi yang kuat. Tommy, yang lahir di Jakarta pada 7 Mei 1972, adalah anak pertama dari pasangan Soedradjad Djiwandono dan Biantiningsih Miderawati. Ayahnya, Soedradjad Djiwandono, adalah mantan Gubernur Bank Indonesia, sementara ibunya adalah adik dari Prabowo Subianto. Thomas juga merupakan cicit R.M Margono Djojohadikusumo, pendiri Bank BNI 46.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *