SUMATERA UTARA – Sumatera Utara tidak hanya terkenal dengan wisata alamnya, tetapi juga dengan kekayaan buah-buahan khas yang memiliki cita rasa unik dan enak. Beberapa buah khas provinsi ini bahkan telah terkenal di luar daerah dan diekspor ke negara lain. Keberagaman buah-buahan ini menjadi salah satu daya tarik yang tidak boleh dilewatkan oleh wisatawan atau pencinta kuliner.
Berikut adalah 3 jenis buah unik khas Sumatera Utara yang wajib dicoba:
Durian Sidikalang
Durian Sidikalang menjadi primadona di Sumatera Utara, terutama di daerah Sidikalang, yang kini dapat ditemukan dengan mudah di Kota Medan. Durian ini memiliki daging berwarna kuning keemasan dengan tekstur lembut dan rasa manis legit, dengan sedikit sentuhan pahit. Durian Sidikalang juga dikenal tidak mengeluarkan bau menyengat yang khas pada durian lainnya. Harga durian ini bisa berkisar antara Rp 60.000 hingga Rp 250.000 per butir, tergantung ukurannya yang bisa mencapai 1 hingga 3 kilogram.