Tangerang – Polisi Militer Angkatan Laut (POM AL) telah menyelesaikan rekonstruksi kasus penembakan terhadap Ilyas Abdurahman (48), seorang bos rental mobil, yang terjadi di Rest Area 45 Tol Tangerang-Merak, Kabupaten Tangerang, Banten. Kasus ini sempat menuai spekulasi terkait dugaan pengeroyokan terhadap pelaku yang merupakan anggota TNI Angkatan Laut. Namun, hasil rekonstruksi yang dilakukan pada Sabtu (11/1/2025) membantah adanya adegan pengeroyokan tersebut.
Rekonstruksi yang melibatkan 36 adegan ini menunjukkan bahwa tidak ada tindakan pengeroyokan dari pihak Ilyas Abdurahman dan orang-orangnya terhadap pelaku. Rizky, anak dari almarhum Ilyas, mengungkapkan bahwa kejadian tersebut tidak sesuai dengan laporan yang sempat beredar sebelumnya. “Saya bisa menyimpulkan bahwa memang reka adegan sudah sesuai, seperti yang kami saksi sampaikan dan untuk pengeroyokan tidak ada, di rekonstruksi ini juga tidak ada, sudah sesuai rekonstruksinya secara keseluruhan,” ujar Rizky.