JAKARTA -Presiden Republik Indonesia terpilih untuk periode 2024-2029, Prabowo Subianto, diprediksi akan membawa Indonesia ke panggung dunia dengan pengaruh yang lebih besar. Hal ini diungkapkan dalam artikel terbaru oleh media terkemuka Singapura, The Straits Times, yang menyebut Prabowo memiliki rencana besar untuk negara ini di kancah internasional.
Artikel bertajuk “Prabowo Miliki Rencana Besar untuk Indonesia di Kancah Dunia” yang diterbitkan pada Sabtu (21/9) mengungkapkan bahwa dalam waktu tujuh bulan sejak memenangkan pemilihan dengan perolehan sekitar 59 persen dari sekitar 200 juta suara, Prabowo telah melakukan kunjungan ke lebih dari 10 negara. Negara-negara yang telah dia kunjungi termasuk Singapura, China, Jepang, Rusia, dan Australia. Kegiatan ini mencerminkan bahwa Prabowo, meskipun saat ini menjabat sebagai Menteri Pertahanan, juga berperan sebagai menteri luar negeri de facto.
Seorang WNI yang diwawancarai oleh The Straits Times mengekspresikan harapan besar terhadap pemerintahan Prabowo, dengan menyoroti fokus yang tepat dalam mengembangkan peran Indonesia di dunia. “Dengan menjadi proaktif di ranah internasional, Bapak Prabowo diharapkan dapat membuat Indonesia berkomunikasi dengan lebih mudah dengan negara lain, serta berperan sebagai mediator dalam menyelesaikan konflik jika diperlukan,” ungkapnya.