BREAKING NEWS
Sabtu, 22 Februari 2025

Bupati Lebak Tak Patuhi Instruksi Megawati Soal Retreat, Tetap Ikut Demi Sinergitas Pemerintah

Redaksi - Sabtu, 22 Februari 2025 11:17 WIB
55 view
Bupati Lebak Tak Patuhi Instruksi Megawati Soal Retreat, Tetap Ikut Demi Sinergitas Pemerintah
Bupati Lebak Hasbi Jayabaya yang juga merupakan kader PDI-P saat mengikuti retret kepala daerah si Magelang, Jawa Tengah, Sabtu (22/2/2025).
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

JATENG -Bupati Lebak, Hasbi Jayabaya, yang juga merupakan kader PDI-P, tetap mengikuti orientasi kepala daerah atau retreat di Magelang, Jawa Tengah, pada Sabtu, 22 Februari 2025. Padahal, Ketua Umum DPP PDI-P Megawati Soekarnoputri sebelumnya mengeluarkan instruksi yang meminta para kadernya menunda mengikuti kegiatan tersebut.

Hasbi menjelaskan bahwa keikutsertaannya dalam retreat tersebut bertujuan untuk memperkuat sinergitas antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah, yang dianggapnya penting untuk jangka panjang. "Tapi yang pasti ini kan untuk sinergitas pemerintah pusat dan juga pemerintah daerah ya, jangka panjang. Insya Allah ini sebuah kebaikan," ujar Hasbi Jayabaya saat ditemui di lokasi retreat di Magelang.

Baca Juga:

Bupati Lebak itu juga menegaskan bahwa kehadirannya telah terkonfirmasi dengan DPD PDI-P Lebak, Banten, yang menilai keikutsertaannya tidak bertentangan dengan arahan partai. "Insya Allah (sudah terkonfirmasi)," tambahnya.

Baca Juga:

Selain Hasbi, Bupati Brebes, Paramitha Widya Kusuma, juga terlihat ikut serta dalam retreat tersebut. Namun, Paramitha memilih untuk tidak memberikan komentar terkait instruksi penundaan dari Megawati dan hanya menjawab pertanyaan dari media dengan sikap yang enggan.

Editor
: Redaksi
Tags
beritaTerkait
Mayoritas Kepala Daerah PDI-P Setia Ikuti Instruksi Megawati, Masinton Pasaribu Tegaskan Taat Keputusan Partai
Bupati Humbahas Oloan Paniaran Nababan Patuh pada PDIP, Tetap Siaga di Magelang
PDI-P Tunjuk Pramono Anung untuk Negosiasi Retreat Kepala Daerah di Magelang
Mendagri Tito Karnavian: Kepala Daerah yang Tak Ikut Retret Bakal Rugi Sendiri
Hasto Kristiyanto Turun di 'Tangga Keramat' KPK, Tersangka Kasus Suap dan Perintangan Penyidikan
Elite PDI-P Merapat ke Rumah Megawati, Pertemuan Terjadi Usai Penahanan Hasto
komentar
beritaTerbaru