BREAKING NEWS
Sabtu, 19 April 2025

Dua WNI Meninggal di Kamboja, Diduga Korban TPPO: P2MI Upayakan Pemulangan Jenazah

Adelia Syafitri - Kamis, 17 April 2025 18:27 WIB
259 view
Dua WNI Meninggal di Kamboja, Diduga Korban TPPO: P2MI Upayakan Pemulangan Jenazah
Menteri P2MI Abdul Kadir Karding saat Konferensi Pers di Gedung BP2MI, Jakarta Selatan, Kamis (17/4/2025).
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

JAKARTA -Dua warga negara Indonesia (WNI) dikabarkan meninggal dunia di Kamboja.

Mereka adalah Rizal Sampurna, asal Banyuwangi, dan Ihwan Sahab, asal Bekasi.

Kabar duka tersebut disampaikan oleh Menteri Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (P2MI), Abdul Kadir Karding, dalam konferensi pers di kantor Kementerian P2MI, Jakarta Selatan, Kamis (17/4).

Baca Juga:

Karding menyampaikan rasa duka cita mendalam atas meninggalnya kedua WNI tersebut.

Baca Juga:

"Kita berharap beliau diterima di sisi Allah Tuhan Yang Maha Kuasa dan keluarga diberi kesabaran dan ketabahan menerima musibah ini," ucapnya.

Pihak P2MI menduga kuat kedua korban berangkat secara ilegal untuk bekerja di Kamboja.

Hal itu didasarkan pada hasil pelacakan data di sistem administrasi penempatan pekerja migran, SISKO P2MI, yang tidak menemukan nama kedua korban.

"Tidak ada data mereka maupun perusahaan yang mengirimkan mereka ke luar negeri. Pemerintah Indonesia juga tidak memiliki kerja sama resmi penempatan pekerja migran ke Kamboja," tegas Karding.

Kronologi Rizal Sampurna

Rizal diketahui berangkat ke Kamboja sejak Oktober 2024 melalui jalur laut ke Malaysia, tanpa sepengetahuan keluarganya.

Pada Januari 2025, ia sempat menghubungi keluarga dan mengaku bekerja di Kamboja, namun tak mengungkap siapa yang memberangkatkannya.

Editor
: Adelia Syafitri
Tags
beritaTerkait
KemenP2MI Gagalkan Pengiriman Calon Pekerja Migran Ilegal ke Oman dan UEA, 1 Tersangka Diamankan
Angka Kematian WNI di Kamboja Meningkat Tajam, Didominasi Usia Muda dan Kasus Nonprosedural
Polisi Polda Sumut Gagalkan Pengiriman Calon PMI Ilegal ke Malaysia, Satu Tersangka Ditangkap
TKI Asal Banyuwangi Meninggal di Kamboja, Diduga Bekerja Secara Ilegal dan Dalam Kondisi Memprihatinkan
KP2MI Klarifikasi Kasus Soleh Darmawan: Tidak Ada Penjualan Organ Tubuh
Menteri Karding Beri Penghargaan kepada Sugianto atas Aksi Heroiknya
komentar
beritaTerbaru