BREAKING NEWS
Rabu, 16 April 2025

Gempa Magnitudo 4,8 Guncang Kabupaten Garut, Terasa di Sejumlah Wilayah

Justin Nova - Selasa, 15 April 2025 07:22 WIB
39 view
Gempa Magnitudo 4,8 Guncang Kabupaten Garut, Terasa di Sejumlah Wilayah
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

GARUT -Gempa bumi berkekuatan Magnitudo 4,8 mengguncang wilayah Kabupaten Garut, Jawa Barat, pada Selasa pagi (15/4/2025), sekitar pukul 05.44 WIB. Informasi ini disampaikan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melalui situs resminya.

BMKG mencatat gempa terjadi pada koordinat 8.42 Lintang Selatan dan 107.12 Bujur Timur, tepatnya di 158 kilometer barat daya Kabupaten Garut. Gempa ini berada pada kedalaman 19 kilometer.

Meski tergolong dangkal, hingga saat ini belum ada laporan resmi terkait dampak kerusakan maupun korban jiwa akibat gempa tersebut. BMKG menyatakan bahwa gempa ini tidak berpotensi menimbulkan tsunami.

Baca Juga:

"Informasi ini mengutamakan kecepatan sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah seiring kelengkapan data," tulis BMKG.

Getaran gempa dirasakan di sejumlah wilayah, termasuk sebagian wilayah selatan Jawa Barat. Warga yang merasakan guncangan dilaporkan sempat keluar rumah untuk memastikan keselamatan.

Baca Juga:

BMKG mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan tidak terpancing oleh informasi yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. Warga juga diminta mengikuti perkembangan terbaru melalui kanal resmi BMKG.*

(g/j006)

Editor
: Justin Nova
Tags
beritaTerkait
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini, Selasa 15 April 2025: Tengah Malam Cerah Berawan, Pagi Masih Sejuk
BMKG Prediksi Hujan Ringan di Seluruh Wilayah Jakarta dan Kepulauan Seribu Hari Ini
Gempa Magnitudo 5,2 Guncang Ternate, Maluku Utara, BMKG Ingatkan Waspada Gempa Susulan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, Senin 14 April 2025: Berawan Sejak Tengah Malam
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini, Senin 14 April 2025: Didominasi Cuaca Berawan Sejak Tengah Malam
BMKG: Jakarta Berpotensi Hujan Ringan Sepanjang Hari, Waspadai Petir di Beberapa Wilayah
komentar
beritaTerbaru