BREAKING NEWS
Rabu, 05 Februari 2025

Jokowi Hadiri Kampanye Akbar Doa Bersama Luthfi-Taj Yasin di Semarang

BITVonline.com - Sabtu, 23 November 2024 11:04 WIB
0 view
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

SEMARANG -Presiden Republik Indonesia ke-7, Joko Widodo (Jokowi), turut hadir dalam kampanye akbar bertajuk doa bersama pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah nomor urut 02, Ahmad Luthfi-Taj Yasin. Acara yang berlangsung di Simpang Lima Kota Semarang pada Sabtu (23/11/2024) ini, turut menjadi momen penting bagi pasangan Luthfi-Taj Yasin dalam meraih dukungan publik.

Jokowi hadir mengenakan kemeja koko putih dan langsung disambut meriah oleh warga yang memadati lokasi kampanye. Saat tiba, ia sempat menyapa para pendukung yang hadir, dengan warga berteriak dan mengeluk-elukan namanya. Momen kehadiran Jokowi di panggung kampanye semakin spesial ketika ia berbincang dengan Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan, yang duduk di sampingnya.

Dalam pidatonya, Ahmad Luthfi menyampaikan rasa terima kasih atas kehadiran Jokowi yang dianggap sangat penting bagi dirinya. Luthfi mengungkapkan bahwa kehadiran mantan Presiden RI tersebut tidak hanya di kampanye akbar ini, tetapi juga di sejumlah titik lainnya di kota dan kabupaten yang mendukungnya. “Kehadiran Bapak Jokowi merupakan representasi suri tauladan beliau. Kami sangat bersyukur atas dukungannya,” ujar Luthfi.

Baca Juga:

Selain itu, Luthfi juga mengungkapkan apresiasi kepada para pendukungnya, baik dari kalangan partai koalisi, ulama, habaib, maupun para santri yang telah memberikan dukungan penuh sejak awal kampanye. “Terima kasih kepada semua yang telah mendukung kami, terutama ustaz-ustaz kami, habaib-habaib kami yang selalu memberi dorongan,” tambah Luthfi.

Acara kampanye akbar ini berlangsung khidmat dengan sejumlah santri yang hadir memberikan dukungan. Kampanye ditutup dengan doa bersama, yang juga diikuti oleh Presiden Jokowi yang turut berdoa di atas panggung, bersama Luthfi, Taj Yasin, dan seluruh peserta yang hadir. Dengan suasana penuh khidmat ini, pasangan Luthfi-Taj Yasin berharap doa bersama ini akan membawa keberkahan dan dukungan dalam Pilgub Jawa Tengah 2024.

Baca Juga:

(N/014)

beritaTerkait
Kecelakaan Tabrakan Beruntun di GT Ciawi 2, 19 Orang Jadi Korban, 8 Meninggal Dunia
Kecelakaan Lalu Lintas Mengerikan Terjadi di Gerbang Tol Ciawi 2, Beberapa Mobil Terbakar!
Raffi Ahmad Klarifikasi Utang Rp136 Miliar dan Kekayaan Triliun Rupiah
Kapolresta Jambi Kombes Pol. Boy Sutan Siregar Berikan Imbauan Terkait Kenakalan Remaja di Sekolah-Sekolah
Polri Berikan Kenaikan Pangkat Anumerta Kepada Bharatu Mardi Hadji yang Gugur dalam Misi Pencarian Nelayan
Wali Kota Medan Bobby Nasution Sampaikan Isu Kemiskinan, Pangan, dan Pengungsi Rohingya kepada DPD RI
komentar
beritaTerbaru