BREAKING NEWS
Jumat, 18 April 2025

Pemerintah Kabupaten Nias Utara Laksanakan Musrenbang 2025, Fokus Perencanaan Pembangunan untuk 2026

Kharisman Gea - Kamis, 10 April 2025 18:28 WIB
50 view
Pemerintah Kabupaten Nias Utara Laksanakan Musrenbang 2025, Fokus Perencanaan Pembangunan untuk 2026
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

NIAS UTARA -Pemerintah Kabupaten Nias Utara telah melaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kabupaten untuk penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2026.

Kegiatan yang berlangsung pada Kamis, 10 April 2025, ini dilaksanakan di Aula Tafaeri Kabupaten Nias Utara, dengan tujuan untuk membahas dan menyepakati prioritas pembangunan yang akan dilaksanakan pada tahun 2026 mendatang.

Musrenbang RKPD tahun 2026 ini bertujuan untuk merumuskan rancangan kegiatan yang sejalan dengan visi dan misi pembangunan daerah, serta menyelaraskan program-program pembangunan Kabupaten Nias Utara dengan prioritas pembangunan Provinsi Sumatera Utara.

Baca Juga:

Kepala Bidang Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Pembangunan Daerah BAPPERIDA Kabupaten Nias Utara, yang mewakili Kepala BAPPERIDA, menyampaikan bahwa Musrenbang ini merupakan tahap awal dalam proses penyusunan RKPD tahun 2026, yang melibatkan berbagai stakeholder untuk memastikan perencanaan yang tepat sasaran dan efektif.

Dalam sambutannya, Bupati Nias Utara, Bapak Amizaro Waruwu, S.Pd., M.IP, menekankan pentingnya sinergitas antar perangkat daerah dalam merencanakan program dan kegiatan yang tepat untuk tahun 2026. "Musrenbang ini adalah kesempatan untuk menyinkronkan berbagai usulan dan memastikan bahwa program yang diusulkan benar-benar mendukung pembangunan yang berkelanjutan.

Baca Juga:

Kami juga berharap, melalui perencanaan yang partisipatif ini, kita dapat menciptakan rasa memiliki terhadap hasil-hasil pembangunan yang kita capai bersama," ujar Bupati.

Bupati Amizaro juga menyampaikan pentingnya mengutamakan isu strategis, arah kebijakan, dan prioritas pembangunan yang telah ditetapkan, yaitu tema pembangunan Kabupaten Nias Utara 2026: "Penguatan Struktur Ekonomi, Sosial, dan Tata Kelola Pemerintahan Menuju Masyarakat Kabupaten Nias Utara yang Sejahtera, Maju, dan Berkelanjutan". Ia juga mengingatkan pentingnya efisiensi penggunaan anggaran, mengingat keterbatasan keuangan daerah yang ada.

Dalam upaya untuk mencapai tujuan tersebut, Bupati menekankan pentingnya pendekatan "money follow priority programme" (uang mengikuti program prioritas), di mana anggaran hanya akan dialokasikan untuk program yang benar-benar prioritas dan memberikan dampak langsung bagi masyarakat luas.

Musrenbang ini juga dihadiri oleh Ketua DPRD Kabupaten Nias Utara, Yaaman Telaumbanua, SE, MM, yang menyampaikan bahwa lembaga DPRD berkomitmen untuk mendukung perencanaan pembangunan yang fokus pada tata kelola yang profesional dan efektif. "Kita harus fokus pada pembangunan yang memiliki sasaran yang jelas, dan tidak terjebak dalam rutinitas kegiatan yang tidak memberikan dampak signifikan," ujar Yaaman Telaumbanua.

Sambutan dari Gubernur Sumatera Utara yang diwakili oleh Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan Provinsi Sumatera Utara, Bapak M. Zakir Syarif Daulay, S.Hut, M.M, juga disampaikan melalui Zoom. Dalam sambutannya, Bapak Zakir menekankan pentingnya Musrenbang ini sebagai momen untuk mengumpulkan aspirasi dan menyesuaikan anggaran pembangunan dengan prioritas daerah.

Turut hadir dalam kegiatan ini berbagai elemen penting dari Kabupaten Nias Utara, antara lain Bupati dan Wakil Bupati Nias Utara, Pimpinan dan Anggota DPRD, Sekretaris Daerah, Staf Ahli, Kepala OPD, serta perwakilan dari perguruan tinggi, BUMN/BUMD, dan berbagai organisasi masyarakat. Kegiatan ini juga dihadiri oleh camat-camat se-Kabupaten Nias Utara, tokoh agama, dan tokoh masyarakat setempat.

Musrenbang RKPD Kabupaten Nias Utara diharapkan dapat menghasilkan perencanaan pembangunan yang lebih terarah, efektif, dan efisien, serta sesuai dengan kebutuhan masyarakat untuk mencapai pembangunan yang lebih maju dan sejahtera pada tahun 2026.*

Editor
: Justin Nova
Tags
beritaTerkait
Bupati Pakpak Bharat dan Gubernur Bobby Nasution Bahas Pembangunan Sumut dalam Konsultasi Publik RPJMD 2025-2029
Bupati Taput JTP Perdana Buka Musrenbang RKPD 2026 di Kecamatan Sipahutar
Focus Grup DIiscussion (FGD) Penyusunan PublikasiI Kabupaten Nias Utara Dalam Angka Tahun 2025.
komentar
beritaTerbaru