BREAKING NEWS
Selasa, 18 Maret 2025

Gubernur Sumut Tinjau Ruas Jalan Nasional Batu Jomba

Mora Siregar - Senin, 17 Maret 2025 20:13 WIB
34 view
Gubernur Sumut Tinjau Ruas Jalan Nasional Batu Jomba
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

TAPANULI SELATAN - Gubernur Sumatera Utara Bobby Afif Nasution meninjau kondisi progres ruas jalan nasional Batu Jomba, di Kecamatan Sipirok, Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), Senin (17/3).

Gubernur Sumut Bobby, sekaligus melihat persiapan kelancaran jalur mudik Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah/2025 Masehi.

"Sekitar 15 menit Pak Gubernur dan rombongan menuju Kota Padangsidimpuan," kata Kabag Prokopim Pemkab Tapsel, M.Yusuf ketika dikonfirmasi melalui sambungan telepon.

Baca Juga:

Bupati Tapsel Gus Irawan Pasaribu di bawah rintik hujan beserta sejumlah staf juga turut hadir di tengah rombongan Gubernur Sumut Bobby di daerah Batu Jomba.

"Pak Gubernur sempat menyinggung relokasi Batu Jomba. Agar sampaikan ke BBPJN. Itu saja, setelah itu Pak Gubernur bincang dengan Pak Bupati," kata Kadis PUPR Tapsel Fachri Ananda menimpali.

Baca Juga:

Unsur Porkopimda baik dari Kabupaten Tapanuli Utara maupun Porkopimda Kabupaten Tapanuli Selatan juga turut hadir di situ.

Sementara, Kepala Lalu Lintas Polres Tapsel AKP Danil Saragih, mengatakan kondisi arus lalu lintas dari Kota Padangsidimpuan - Medan atau sebaliknya via Batu Jomba hingga saat ini masih lancar.

"Sampai saat ini arus lalu lintas jalur Batu Jomba masih lancar. Hanya saja masih ada pembatasan kenderaan yang boleh melintas bertonase 2 ton ke bawah. Truk roda enam ke atas masih dilarang. Ada perbaikan jalan," tegas Danil.

Editor
: Adelia Syafitri
Tags
beritaTerkait
Korupsi APD Covid-19: Jaksa Ajukan Banding Atas Vonis 4 Tahun Terdakwa Sekretaris Dinkes Sumut
DPRD Sumut Desak Pemprov Segera Selesaikan Perbaikan Jalan Batu Jomba, Ini Kata Bobby Nasution!
5 Destinasi Hidden Gem di Sekitar Danau Toba yang Wajib Kamu Kunjungi
PT Pelni Tambah Kapal untuk Arus Mudik Lebaran 2025, KM Nggapulu Bergabung dengan KM Kelud
DLHK Sumut Ajak NGO Bersinergi Ciptakan Pengelolaan Hutan dan Lingkungan Hidup Lebih Efektif
Mudik Lebaran 2025: Kemenhub Prediksi 146 Juta Pemudik, Ini Tanggal Puncaknya!
komentar
beritaTerbaru