BREAKING NEWS
Jumat, 14 Maret 2025

Bobby Nasution Hadiri Safari Ramadan di Masjid yang Masih Dalam Pembangunan, Ajak Warga Berbagi Berkah

Adelia Syafitri - Kamis, 13 Maret 2025 12:33 WIB
52 view
Bobby Nasution Hadiri Safari Ramadan di Masjid yang Masih Dalam Pembangunan, Ajak Warga Berbagi Berkah
Gubernur Sumatera Utara, Bobby Afif Nasution, bersama Wakil Gubernur Sumut, Surya menyerahkan bantuan secara simbolis untuk pembangunan masjid senilai Rp250 juta.
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

MEDAN -Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Bobby Afif Nasution, bersama Wakil Gubernur Sumut, Surya, menggelar Safari Ramadan perdana tahun 1446 H/2025 Masehi di Masjid Ar Rohmatul Hidayah, yang terletak di Jalan Panglima Denai, Pasar V, Kecamatan Medan Tembung, Kota Medan, pada Rabu (12/3/2025).

Safari Ramadan ini menjadi momentum penting untuk mendorong pengembangan fungsi rumah ibadah di tengah tantangan zaman modern.

Baca Juga:

Dalam sambutannya, Bobby Nasution menyampaikan bahwa kegiatan Safari Ramadan ini merupakan kelanjutan dari program yang sempat terhenti akibat pandemi Covid-19 beberapa tahun lalu.

Tahun ini, ia mengusung konsep baru, yang lebih fokus pada pengembangan masjid tidak hanya sebagai tempat ibadah, tetapi juga sebagai pusat pendidikan, pengembangan sumber daya manusia, serta pusat kegiatan sosial yang lebih luas.

Baca Juga:

"Masjid harus mengikuti perkembangan zaman. Selain ibadah, kegiatan lain juga harus dimulai lagi di masjid. Dulu, di zaman Rasulullah, masjid adalah tempat pendidikan, pembentukan akhlak, bahkan membantu masalah sosial ekonomi umat. Kita ingin kembali ke fungsi itu," ungkap Bobby.

Selain itu, Bobby juga mengajak masyarakat dan pemangku kepentingan untuk ikut berkontribusi dalam pembangunan masjid, terutama bagi masjid yang masih dalam tahap pembangunan seperti Masjid Ar Rohmatul Hidayah.

Gubernur berharap agar masjid bisa menjadi tempat yang menghubungkan berbagai aspek kehidupan umat, mulai dari spiritualitas hingga kesejahteraan sosial.

Wakil Gubernur Sumut, Surya, dalam kesempatan yang sama, turut mendoakan agar pembangunan masjid tersebut segera selesai.

Pembangunan Masjid Ar Rohmatul Hidayah telah dimulai sejak lima tahun lalu dengan dana sekitar Rp6 miliar, meskipun mengalami kekurangan dana dan masih dalam proses mandiri.

"Semoga masjid ini segera selesai dan dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat sekitar," ujar Surya.

Selain kegiatan seremonial, Gubernur juga menyerahkan bantuan secara simbolis untuk pembangunan masjid senilai Rp250 juta, serta memberikan santunan kepada puluhan anak yatim piatu, alat-alat olahraga untuk remaja masjid, dan peralatan untuk UMKM.

Diharapkan bantuan ini dapat mendukung kegiatan sosial dan pemberdayaan masyarakat.

Hadir dalam acara tersebut Wakapolda Sumut Brigjen Pol Rony Samtana, Wakil Walikota Medan Zakiyuddin Harahap, Ketua Baznas Medan Ustadz Nursyam, serta unsur Forkopimda Provinsi Sumut.

(vv/a)

Editor
: Adelia Syafitri
Tags
beritaTerkait
Ketua TP PKK Provsu Lantik Ny. Murni Gus Irawan Sebagai Ketua TP PKK Tapsel Periode 2025-2030
Ini Posko Pemantauan Kepatuhan Pembayaran THR di Sumut
Gubernur Komitmen Lunasi Hutang DBH Rp2,2 Triliun ke Kabupaten/Kota se-Sumut
Gubernur Ingatkan TP PKK Sumut Pahami Visi Presiden, Gubernur dan KDh
Bobby Tanya Langsung ke Dirut Tirtanadi: Kapan Bisa Diperbaiki?
Ratusan Napi Kabur dari Lapas Kutacane, Gubernur Sumut Serukan Waspada!
komentar
beritaTerbaru