BREAKING NEWS
Sabtu, 15 Maret 2025

Waspadai Kenaikan Permintaan Obat Xofluza di China, Ahli Peringatkan Jangan Menimbun Obat Tanpa Resep

BITVonline.com - Selasa, 07 Januari 2025 05:44 WIB
2 view
Waspadai Kenaikan Permintaan Obat Xofluza di China, Ahli Peringatkan Jangan Menimbun Obat Tanpa Resep
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

BEIJING –Influenza musiman yang melanda China dalam beberapa minggu terakhir telah memicu lonjakan permintaan terhadap obat antivirus tertentu, salah satunya adalah baloxavir marboxil yang dijual dengan merek dagang Xofluza. Menurut laporan China’s Daily, Selasa (7/1), Xofluza kini semakin sulit ditemukan dengan harga yang melonjak, sementara para ahli kesehatan memperingatkan agar obat ini tidak ditimbun atau diberikan kepada anak-anak tanpa saran dokter.

Xofluza, yang disetujui untuk digunakan oleh orang dewasa dan anak-anak berusia 5 tahun ke atas, harganya telah melonjak lebih dari 300 yuan per strip di platform e-commerce, padahal harga aslinya sekitar 222 yuan. Meski efektif melawan virus flu, para ahli menyarankan agar obat ini hanya diberikan dengan resep dokter, mengingat potensi efek samping dan kebutuhan untuk pengawasan medis.

Kasus flu di China mulai meningkat sejak Desember 2024, dengan tingkat positivity rate di rumah sakit naik 6,2% pada minggu terakhir tahun lalu, menurut data dari Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit China (CDC). Influenza A kini menjadi penyebab utama, dengan lebih dari 99% kasus flu positif disebabkan oleh virus jenis ini.

Baca Juga:

Di Provinsi Liaoning, jumlah kasus flu juga mengalami lonjakan dengan pertumbuhan mingguan yang mencapai lebih dari 123%. Meskipun demikian, CDC China menyatakan bahwa tingkat prevalensi flu masih lebih rendah dibandingkan musim flu sebelumnya.

Berdasarkan pengamatan apoteker di RS Rakyat Peking University, Sun Boyang, Xofluza memiliki keunggulan dibandingkan oseltamivir (Tamiflu) dalam hal cara pemberian. Oseltamivir harus dikonsumsi selama lima hari berturut-turut, sementara Xofluza hanya perlu diminum satu kali pada saat sakit.

Baca Juga:

Namun, Sun mengingatkan agar orang tua tidak menimbun obat antivirus ini untuk mengantisipasi kekurangan. Ia juga menekankan pentingnya membawa anak yang terinfeksi flu ke rumah sakit untuk evaluasi, serta mengonsumsi obat antivirus di bawah bimbingan profesional. Ibu hamil dan menyusui juga disarankan untuk berkonsultasi lebih dulu sebelum mengonsumsi obat ini.

Dokter Wang Quan dari RS Anak Beijing juga menegaskan bahwa obat antivirus lebih efektif jika diberikan dalam waktu 48 jam setelah infeksi terdeteksi. Sementara itu, perusahaan farmasi Roche, yang merupakan satu-satunya pemasok Xofluza di China, menyatakan bahwa mereka telah memastikan pasokan obat tetap cukup untuk memenuhi kebutuhan selama musim flu ini.

(N/014)

Tags
beritaTerkait
Kapolri Pimpin Sertijab Perwira Tinggi Polri di Mabes Polri
Bidhumas Polda Jambi Bagikan Takjil untuk Masyarakat di Bulan Ramadhan
Bahlil Lahadalia Safari Ramadan 2025 ke Ponpes Tebuireng Jombang, Perkuat Silaturahmi antara Umaro dan Ulama
Pokdarkamtibmas Bhayangkara Sumut Serta Jajaran Bagikan Takjil 700 Nasi Bungkus
Rutan Kelas I Medan Bagikan 300 Paket Takjil Untuk Masyarakat, Berbagi Kebaikan di Bulan Ramadhan
Mayat Laki-Laki Ditemukan Terhimpit Batang Pohon Setelah Banjir Bandang di Padang Sidempuan!
komentar
beritaTerbaru