BREAKING NEWS
Jumat, 14 Maret 2025

Kejurnas Antar-Pengurus Pelti dan KU 16 Diharapkan Percepat Prestasi Tenis Indonesia Menjelang Olimpiade 2028

BITVonline.com - Jumat, 17 Januari 2025 13:04 WIB
19 view
Kejurnas Antar-Pengurus Pelti dan KU 16 Diharapkan Percepat Prestasi Tenis Indonesia Menjelang Olimpiade 2028
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

JAKARTA – Deputi IV Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Kemenpora, Surono, mewakili Menpora Dito Ariotedjo, resmi membuka Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Antar-Pengurus Persatuan Tenis Seluruh Indonesia (Pelti) dan Kelompok Usia (KU) 16 se-Indonesia yang digelar di Lapangan Tenis Center Court, GBK Senayan, Jakarta, pada Jumat (17/1/2025).

Dalam sambutannya, Surono memberikan apresiasi tinggi kepada PP Pelti atas terselenggaranya Kejurnas ini. Menurutnya, kejuaraan antar-pengurus ini menjadi bukti bahwa jajaran pengurus Pelti, mulai dari tingkat pusat, provinsi, hingga kabupaten/kota, terus menjaga kekompakan. Kekompakan pengurus diharapkan dapat berimbas positif pada pembinaan dan pengembangan atlet tenis Indonesia.

“Dengan adanya kejuaraan antar-pengurus, berarti ada kekompakan di sini. Kalau pengurusnya kompak, baik di pusat, provinsi, kabupaten/kota, saya yakin akan muncul atlet-atlet yang terbaik,” ujar Surono. Surono juga memberikan apresiasi atas penyelenggaraan Kejurnas KU-16, yang merupakan bagian dari blueprint kepengurusan Pelti untuk mewujudkan prestasi tenis Indonesia yang lebih tinggi di tingkat dunia.

Baca Juga:

Menyongsong Olimpiade Los Angeles 2028, ia menyebutkan bahwa persiapan dalam empat tahun ke depan sangat krusial, dan Kemenpora akan terus mendukung pencarian atlet terbaik melalui pemusatan latihan nasional (Pelatnas) jangka panjang. “Kemenpora sangat mendukung, bahkan kami akan menanti yang terbaik dari hasil-hasil kejuaraan, baik di usia 16, usia 18, senior, maupun profesional, untuk nanti akan kita Pelatnaskan jangka panjang.

Ini untuk persiapan multievent, baik di SEA Games, Asian Games, maupun babak kualifikasi Olimpiade,” terang Surono. Ia berharap tenis Indonesia dapat lebih disegani di tingkat Asia, bahkan dunia, dalam empat tahun ke depan. Sementara itu, Ketua Umum PP Pelti, Nurdin Halid, menjelaskan bahwa pihaknya telah menyusun roadmap dan blueprint dengan tema “Industri Tenis Menuju Indonesia Emas”.

Baca Juga:

Dalam blueprint tersebut, Pelti merancang berbagai program kompetisi yang dimulai secara berjenjang dari kabupaten/kota, dengan fokus pada usia 16 tahun. Sekitar 100 petenis junior akan terus dibina hingga mencapai level senior, dan kemudian beralih ke level profesional. “Program ini akan mencetak atlet tenis terbaik dari tingkat junior hingga profesional, yang diharapkan bisa membawa tenis Indonesia ke prestasi lebih tinggi,” tambah Nurdin.

(christie)

Tags
beritaTerkait
Flu dan Batuk Tak Kunjung Sembuh? Ini Penyebab dan Makanan yang Harus Dihindari!
Revisi UU TNI Bisa Ancaman Demokrasi, Kata Peneliti
Dishub Sumut Pemetakan 147 Titik Rawan Jalur Mudik untuk Keamanan Lebaran 2025
Bagikan Uang Rp20 Ribu untuk Ribuan Jemaah Tarawih Selama Sebulan, Siapakah Sosok Dermawan Ini?
Hasto Kristiyanto Tolak Dakwaan KPK, Sidang Eksepsi Digelar Jumat Mendatang
Slamet Tuding Data Mentan 'Abal-Abal', Andi Amran Sulaiman Murka dalam Rapat Kerja DPR
komentar
beritaTerbaru