BREAKING NEWS
Kamis, 24 April 2025

Jokowi hingga Natalius Pigai Diutus Prabowo ke Vatikan, Wakili Indonesia Berduka

Adelia Syafitri - Rabu, 23 April 2025 14:48 WIB
100 view
Jokowi hingga Natalius Pigai Diutus Prabowo ke Vatikan, Wakili Indonesia Berduka
Presiden ke-7 Republik Indonesia, Joko Widodo dan Paus Fransiskus.
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

JAKARTA -Presiden RI Prabowo Subianto secara resmi mengutus sejumlah tokoh nasional untuk mewakili Indonesia dalam menghadiri pemakaman pemimpin tertinggi Gereja Katolik, Paus Fransiskus, yang akan berlangsung di Vatikan pada 25–27 April 2025 mendatang.

Hal ini disampaikan langsung oleh Menteri Sekretaris Negara, Prasetyo Hadi, dalam konferensi pers di Gedung Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta Pusat, Rabu (23/4/2025).

Baca Juga:

"Atas nama pemerintah Indonesia, Bapak Presiden Prabowo Subianto memutuskan untuk mengutus beberapa tokoh untuk ikut menghadiri acara pemakaman di Vatikan," ujar Prasetyo.

Salah satu tokoh yang ditunjuk adalah Presiden ke-7 Republik Indonesia, Joko Widodo.

Baca Juga:

Selain Jokowi, turut diutus pula Wakil Menteri Keuangan Thomas Djiwandono, mantan Menteri Perhubungan Ignasius Jonan, serta Menteri Hukum dan HAM Natalius Pigai.

"Kami berharap utusan ini dapat mewakili bangsa dan negara kita dalam ikut menyampaikan simpati dan belasungkawa atas wafatnya Paus Fransiskus," imbuh Prasetyo.

Paus Fransiskus wafat pada Senin (21/4/2025), meninggalkan duka mendalam bagi umat Katolik di seluruh dunia.

Prosesi pemakaman akan dimulai sejak Jumat (25/4) hingga Minggu (27/4), dengan jenazah Paus telah dipindahkan ke Basilika Santo Petrus sejak Rabu (23/4) untuk disemayamkan.

Menariknya, berbeda dari tradisi pemakaman paus sebelumnya, Paus Fransiskus memilih untuk dimakamkan di Basilika Santa Maria Maggiore, sebagai simbol kesederhanaan dan kedekatannya dengan umat.

Keberangkatan Jokowi dan rombongan dijadwalkan pada Kamis (24/4) atau Jumat (25/4), tergantung kesiapan teknis yang saat ini masih diatur oleh pemerintah.*

(tb/a008)

Editor
: Adelia Syafitri
Tags
beritaTerkait
Kardinal Kevin Farrell Pimpin Vatikan Sementara Usai Wafatnya Paus Fransiskus
Jokowi Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Diutus Presiden Prabowo ke Vatikan
Selamat Jalan Bapak Kemanusiaan
Pengadaan Alsintan Distanbun Batu Bara Disorot, Rumban Sumut Siap Bongkar Dugaan Penyimpangan Aset
Menlu Sugiono Kunjungi Kedubes Vatikan, Sampaikan Belasungkawa atas Wafatnya Paus Fransiskus
Umat Katolik Surabaya Gelar Misa Arwah untuk Paus Fransiskus di Katedral HKY
komentar
beritaTerbaru