BREAKING NEWS
Sabtu, 19 April 2025

Bikin Melongo! Pengemis Lansia di Bondowoso Raup Rp600 Ribu Sehari, Sudah Naik Haji dan Umrah

Justin Nova - Sabtu, 19 April 2025 09:55 WIB
49 view
Bikin Melongo! Pengemis Lansia di Bondowoso Raup Rp600 Ribu Sehari, Sudah Naik Haji dan Umrah
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

JAWA TIMUR -Seorang pengemis lanjut usia (lansia) di Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur, membuat heboh usai terjaring razia oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).

Pasalnya, pengemis tersebut diketahui mampu mengantongi penghasilan hingga Rp600.000 dalam sehari, dan telah menunaikan ibadah haji dan umrah.

Kepala Bidang Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat Satpol PP Bondowoso, Nanang Dwi Haryanto, mengungkapkan bahwa pengemis tersebut berasal dari Desa Dawuhan, Kecamatan Tenggarang.

"Dia mengaku telah bergelar Hajjah dan rutin mengemis di sejumlah titik keramaian. Saat kami amankan, dia mengatakan bisa mendapat uang antara Rp300.000 hingga Rp600.000 dalam sehari," ungkap Nanang, Jumat (18/4/2025).

Razia yang dilakukan oleh Satpol PP menyasar berbagai titik di wilayah Bondowoso, termasuk di lampu merah, area sekolah Yima, dan perempatan SPBU Tamansari. Dalam operasi tersebut, tiga pengemis berhasil diamankan.

Nanang menyebut, razia dilakukan menindaklanjuti keluhan masyarakat mengenai banyaknya pengemis yang berkeliaran dan meresahkan pengguna jalan.

"Kami akan rutin melakukan penertiban. Jangan sampai kegiatan mengemis dijadikan mata pencaharian permanen, apalagi sampai terorganisir," tambahnya.

Fenomena pengemis dengan pendapatan tinggi ini kembali menjadi sorotan publik dan menimbulkan perdebatan. Tidak sedikit warga yang merasa iba, namun juga ada yang menilai praktik ini menyalahgunakan empati sosial masyarakat.

Satpol PP juga mengimbau agar masyarakat lebih bijak dalam memberikan sumbangan dan disarankan menyalurkannya melalui lembaga resmi, seperti Baznas atau dinas sosial.*

(gc/J006)

Editor
: Justin Nova
Tags
beritaTerkait
komentar
beritaTerbaru