BREAKING NEWS
Rabu, 16 April 2025

Prabowo Ucapkan Selamat Ulang Tahun untuk Titiek Soeharto, Unggah Momen Kebersamaan Keluarga

Adelia Syafitri - Senin, 14 April 2025 20:01 WIB
71 view
Prabowo Ucapkan Selamat Ulang Tahun untuk Titiek Soeharto, Unggah Momen Kebersamaan Keluarga
Potret lawas yang diunggah Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto pada akun instagramnya, memperlihatkan momen keluarga besar.
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

JAKARTA -Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada Siti Hediati Hariyadi atau yang lebih dikenal sebagai Titiek Soeharto, putri dari Presiden ke-2 RI, Soeharto.

Ucapan itu disampaikan Prabowo lewat unggahan di media sosial pribadinya, Senin (14/4/2025).

Baca Juga:

Dalam unggahan tersebut, Prabowo membagikan tiga foto kebersamaannya bersama Titiek dan putra mereka, Didit Hediprasetyo atau Didit Prabowo.

Ketiganya tampak akrab dan penuh kehangatan dalam berbagai momen yang ditampilkan.

Baca Juga:

Foto pertama menunjukkan Prabowo, Titiek, dan Didit duduk bersama di meja makan.

Mereka kompak mengenakan busana berwarna putih dan celana krem, mencerminkan kesederhanaan dan keakraban.

Foto kedua merupakan potret lawas yang memperlihatkan momen keluarga besar.

Dalam foto tersebut tampak Soeharto dan Ibu Tien, serta orang tua Prabowo, Soemitro Djojohadikusumo dan Dora Marie Sigar.

Didit kecil terlihat sedang digendong oleh Titiek, menambah kesan nostalgia dalam unggahan itu.

Sementara itu, foto ketiga menunjukkan potret terkini mereka.

Prabowo dan Didit tampil gagah dalam setelan jas, sementara Titiek tampak anggun mengenakan kebaya.

Editor
: Adelia Syafitri
Tags
beritaTerkait
Prabowo Ungkap Rencana Beli Bahan Baku Pupuk dari Yordania: Termurah di Dunia, Demi Ketahanan Pangan Nasional
Puan Maharani Tegas Bantah Isu "Matahari Kembar": Presiden Saat Ini Adalah Prabowo Subianto
Misi Diplomatik di Yordania: Prabowo Tandatangani MoU dan Hadiri Jamuan Kenegaraan
Presiden Prabowo Disambut Hangat Raja Abdullah II di Yordania
Jelang Peresmian 53 Sekolah Rakyat, Kemendikdasmen Siapkan Kurikulum Khusus untuk Masyarakat Miskin
MUI Menentang Rencana Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia, Sebut Bisa Membantu Kepentingan Israel
komentar
beritaTerbaru