BREAKING NEWS
Senin, 07 April 2025

Pasca Pelaksanaan PSU Bungo, Polda Jambi Imbau Semua Pihak Jaga Situasi Kamtibmas

Noval Arisandi Saputra - Minggu, 06 April 2025 14:03 WIB
56 view
Pasca Pelaksanaan PSU Bungo, Polda Jambi Imbau Semua Pihak Jaga Situasi Kamtibmas
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

JAMBI -Pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Bungo telah usai, Sabtu 5 April 2025.

Namun, tahapan demokrasi ini belum sepenuhnya berakhir.

Polda Jambi mengimbau kepada seluruh pasangan calon (paslon), tim sukses, dan masyarakat Kabupaten Bungo untuk bersama-sama menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) pasca PSU Bungo.

Baca Juga:

Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Pol. Mulia Prianto, menegaskan pentingnya menjaga kondusifitas pasca PSU.

"Kami mengimbau kepada seluruh paslon, tim sukses, dan masyarakat untuk tetap tenang dan menjaga situasi kamtibmas yang kondusif. Hindari tindakan yang dapat memicu konflik atau perpecahan," ujar Kombes Pol. Mulia Prianto.

Menurut Kombes Pol. Mulia Prianto, hasil akhir nanti adalah penetapan dari KPU, dan harus dihormati oleh semua pihak.

"Mari kita hormati hasil PSU sebagai bagian dari proses demokrasi. Kita semua adalah saudara, dan kita ingin Kabupaten Bungo tetap aman dan damai," tambahnya.

Polda Jambi berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Bungo pasca PSU Bungo.

"Kami akan terus melakukan patroli dan pengawasan untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas. Kami juga akan menindak tegas siapa pun yang mencoba mengganggu stabilitas keamanan," tegas Kombes Pol. Mulia Prianto.

Editor
: Adelia Syafitri
Tags
beritaTerkait
Kapolda Jambi Tinjau Langsung Pleno PSU Pilkada Bungo 2025
komentar
beritaTerbaru