BREAKING NEWS
Jumat, 14 Maret 2025

Jumlah Uang Layak Edar untuk Lebaran 2025 Turun, BI Fokus pada Layanan Cashless

Redaksi - Selasa, 25 Februari 2025 12:09 WIB
64 view
Jumlah Uang Layak Edar untuk Lebaran 2025 Turun, BI Fokus pada Layanan Cashless
Deputi Gubernur BI, Doni P. Joewono
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

MOJOKERTO -Bank Indonesia (BI) mengumumkan ketersediaan uang kartal untuk layanan penukaran dalam program Semarak Rupiah Ramadhan dan Berkah Idul Fitri (Serambi) 2025. Jumlah uang yang disediakan sebesar Rp180,9 triliun, mengalami penurunan 1,6 persen dibandingkan tahun sebelumnya yang mencapai Rp183,8 triliun. Penurunan ini sejalan dengan semakin banyaknya transaksi nontunai (cashless) yang terjadi di masyarakat.

Deputi Gubernur BI, Doni P. Joewono, menjelaskan bahwa penurunan jumlah uang kartal tersebut tidak terlalu signifikan. "Turunnya hanya 1,6 persen. Kenapa begitu? Karena transaksi nontunai sekarang semakin banyak," ujar Doni dalam konferensi pers di Mojokerto, Selasa (25/2/2025).

Baca Juga:

Doni menambahkan, realisasi penukaran uang setiap tahun berkisar antara 80 hingga 90 persen dari total uang yang disiapkan BI. Hal ini menunjukkan bahwa proyeksi kebutuhan penukaran uang oleh BI setiap Lebaran cukup akurat.

Editor
: Redaksi
Tags
beritaTerkait
Kakanwil Ditjenpas Jambi dan Walikota Jambi Makan Bersama Warga Binaan Lapas Jambi saat Safari Ramadhan
Unik! Ibu Hamil di Labuhanbatu Rela ke Polres Demi Bisa Naik Mobil Polisi
Wakil Ketua DPR: Percepat Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024 agar Selesai Tahun Ini
Tantangan dari AS: Dolar Merosot, Rupiah Perkuat Posisi di Rp16.350
Gubernur Andra Soni Apresiasi Mekanisme Baru Penyaluran Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
Tingkatkan Layanan Kesehatan Jiwa, RS Jiwa Soeharto Heerdjan Jakarta Visitasi ke RS Jiwa Prof dr Muhammad Ildrem
komentar
beritaTerbaru