Musa Rajekshah dan Ketum Yapto Bahas Penguatan Peran Pemuda Pancasila dalam Pertemuan di Rapat Pleno

“Saya bersyukur bisa hadir di acara ini dan menjalin silaturahmi dengan Ketum Yapto serta rekan-rekan Pemuda Pancasila lainnya,Pertemuan ini memberikan semangat baru untuk terus berkontribusi dalam mengawal Pancasila sebagai dasar negara,” ujar Bapak Musa rajeksah dan yang turut hadir dalam rapat pleno tersebut.

Rapat Pleno VI ini tidak hanya membahas isu-isu organisasi, tetapi juga diisi dengan berbagai sesi diskusi untuk memperkuat solidaritas dan komitmen anggota dalam menghadapi tantangan bangsa ke depan. Ketum Yapto dalam arahannya menyampaikan pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan, serta meningkatkan kualitas sumber daya manusia di lingkungan Pemuda Pancasila.

Acara ini juga menjadi ajang mempererat tali silaturahmi dan memperkuat jejaring organisasi di berbagai tingkatan, sehingga Pemuda Pancasila tetap solid dan mampu memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *