Misteri Sesar Laut Jawa, Pemicu Gempa Tuban yang Mengguncang!

TUBAN -Gempa bumi yang mengguncang perairan Tuban pada Jumat (22/3/2024) telah menimbulkan kehebohan dan kekhawatiran di seantero Nusantara. Tidak hanya menimbulkan kerusakan fisik, tetapi juga meruntuhkan ketenangan dan kesejahteraan masyarakat di sekitarnya. Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono, menjelaskan bahwa gempa ini merupakan jenis gempa dangkal yang dipicu oleh aktivitas sesar aktif, namun hingga saat ini masih belum diketahui sesar aktif mana yang menjadi pemicunya.

Menurut Daryono, gempa tersebut terjadi karena sesar lokal di Laut Jawa, dan merupakan jenis gempa dangkal yang jarang terjadi. “Dengan memperhatikan lokasi episenter, dua gempa bumi yang terjadi jenis kerak dangkal atau kita kenal shallow crust earth quake akibat aktivitas sesar aktif di dasar Laut Jawa,” ujarnya dalam konferensi pers secara virtual.

Daryono juga menambahkan bahwa mekanisme sumber atau bentuk patahan gempa ini menunjukkan pergerakan geser atau mendatar, yang dikenal sebagai strike-slip fault. Namun, ia juga mengaku kaget dengan kejadian gempa tersebut, karena sesar di lokasi tersebut belum terpetakan dengan kredibel oleh BMKG.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *