Menkes Budi Gunadi Sadikin Soroti Kematian Atlet Badminton China, Zhang Zhi Jie: Pentingnya Penanganan Cepat pada Kasus Henti Jantung

“Saya berharap ini bisa menjadi momentum untuk kita semua, terutama pemerintah daerah dan instansi terkait, untuk lebih serius dalam menyediakan fasilitas kesehatan yang memadai. Kami di Kementerian Kesehatan akan terus mendorong dan mendukung agar layanan kateterisasi jantung ini bisa tersedia di seluruh kabupaten/kota di Indonesia,” tegas Budi.

Ke depan, Budi berharap bahwa dengan adanya perbaikan dan peningkatan fasilitas kesehatan, masyarakat Indonesia dapat mendapatkan penanganan medis yang cepat dan tepat, sehingga angka kematian akibat penyakit jantung dapat ditekan secara signifikan.

Dalam konteks ini, peran serta dari seluruh pihak, baik pemerintah pusat, pemerintah daerah, dan masyarakat, sangat diperlukan untuk mewujudkan sistem kesehatan yang lebih baik dan merata di seluruh Indonesia. Sehingga, kejadian tragis seperti yang menimpa Zhang Zhi Jie tidak terulang lagi di masa mendatang.

(N/014)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *