Mendagri Tito Karnavian Dorong Kolaborasi Maksimal untuk Sukseskan PON XXI 2024 di Aceh dan Sumut

JAKARTAMenteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian menegaskan pentingnya kolaborasi antara kementerian, pemerintah daerah, dan seluruh pihak terkait untuk menyemarakkan dan menyukseskan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024. Gelaran olahraga nasional yang akan digelar di Provinsi Aceh dan Sumatera Utara ini dijadwalkan akan dimulai pada 9 September 2024 dengan pembukaan di Aceh dan ditutup pada 20 September 2024 di Sumut.

Dalam keterangan tertulis yang diterima pada Jumat, 30 Agustus 2024, Tito Karnavian menekankan bahwa suksesnya pelaksanaan PON XXI memerlukan dukungan penuh dari berbagai pihak, termasuk Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK), Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), serta Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI). Selain itu, pemerintah daerah (Pemda) di Aceh dan Sumut juga diharapkan berperan aktif dalam menyukseskan acara ini.

“Kita ingin mendengar kesiapan dari Provinsi Sumut dan Provinsi Aceh seperti apa kesiapan menjelang 9 hari lagi upacara pembukaan dan setelah itu bertanding, dan kira-kira kita bisa mengantisipasi apa yang masih kira-kira kurang atau diperlukan,” ujar Tito saat memimpin Rapat Koordinasi Persiapan Penyelenggaraan PON XXI Tahun 2024 yang berlangsung secara daring dari Kantor Pusat Kemendagri.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *