PALEMBANG – Seorang bocah SD bernama Muhammad Rizky Aditya, Asal kota Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel), yang lebih akrab disapa dengan panggilan Iki. Iki, yang baru berusia 11 tahun, harus mengemban tanggung jawab sebagai tulang punggung keluarga setelah sang ayah, M Ferdi (31), menghilang tanpa jejak dua tahun lalu.
Kisah tragis ini telah mengharuskan Iki untuk berjuang keras dengan bekerja banting tulang demi menghidupi nenek dan tiga adiknya. Sang ibu, Anita Sari, yang sakit-sakitan dan membutuhkan pengobatan, menjadi tanggung jawab Iki sebelum akhirnya meninggal dunia pada 24 Januari 2024.