Kisah Dermawan Almarhum Ilyas Abdurahman, Bos Rental Mobil yang Tewas Ditembak

TANGERANGAlmarhum Ilyas Abdurahman, pemilik bisnis rental mobil di Taman Raya Rajeg, Kabupaten Tangerang, dikenal sebagai sosok yang dermawan dan memiliki perjalanan hidup yang penuh perjuangan. Sebelum menjadi pengusaha sukses, Ilyas, pria asal Aceh, telah menjalani berbagai jenis bisnis. Menurut cerita putra sulung almarhum, Agam Muhammad Nasrudin (26), Ilyas memulai usaha rental mobilnya dari nol. “Bapak bisnis rental mobil ini memang dari nol banget, awalnya hanya menyewakan satu mobil Mazda sedan lalu bertambah Xenia hingga sekarang,” ungkap Agam.

Sebelum memulai usaha rental mobil, Ilyas berangkat merantau ke Jakarta dengan hanya membawa empat potong baju. Ia memulai kariernya sebagai sales pengobatan, naik Kopaja, dan bahkan terlibat dalam usaha percetakan. “Luar biasa lah perjuangannya. Sampai sekarang punya rental ratusan unit (mobil dan motor),” tambah Agam. Keinginan besar Ilyas adalah memiliki sawah yang luas di Aceh sebagai aset untuk keluarganya. “Sudah diwujudkan tahun kemarin, pokoknya di mata saya, Bapak sangat membanggakan,” kata Agam.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *