Istri Presiden Yoon Suk-yeol, Kim Keon-hee, Terseret Kontroversi Usai Pemberlakuan Darurat Militer di Korsel

SEOUL -Pemberlakuan darurat militer singkat di Korea Selatan pada Selasa (3/12) malam, menyita perhatian publik tidak hanya kepada Presiden Yoon Suk-yeol (63), tetapi juga kepada istrinya, Kim Keon-hee, yang kembali menjadi sorotan. Sejak Yoon terpilih sebagai Presiden pada 2022, Kim Keon-hee telah menjadi pusat perhatian, tidak hanya karena perannya sebagai ibu negara tetapi juga karena beberapa skandal yang melibatkan dirinya.

Kim Keon-hee lahir pada 2 September 1972 di Yangpyeong-gu, Provinsi Gyeonggi, Korea Selatan. Ia adalah seorang akademisi di bidang seni, dengan latar belakang pendidikan yang mencakup studi seni lukis di Kyonggi University, pendidikan seni di tingkat magister, dan doktoral di Desain Konten Digital. Selain itu, Kim juga memiliki karir di industri seni dan desain, serta pernah mengajar di beberapa institusi pendidikan.

Pada 2007, ia mendirikan perusahaan konten budaya, Covana Contents, yang bergerak dalam penyelenggaraan pameran seni dan galeri. Perusahaan ini terkenal karena mendukung pameran para seniman besar seperti Alberto Giacometti, Marc Chagall, dan Mark Rothko. Kim, dalam sebuah wawancara, mengungkapkan keinginannya untuk menciptakan pengaruh positif dalam sektor budaya melalui perusahaan yang didirikannya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *