BREAKING NEWS
Kamis, 13 Maret 2025

Panglima TNI Cek Kesiapan Tim GSCL Akmil untuk Parade Hari Republik India 2025

BITVonline.com - Sabtu, 04 Januari 2025 16:26 WIB
17 view
Panglima TNI Cek Kesiapan Tim GSCL Akmil untuk Parade Hari Republik India 2025
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

JAWA BARAT – Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto melakukan pengecekan langsung terhadap kesiapan Tim GSCL (Genderang Suling Canka Lokananta) Akademi Militer (Akmil) di Lapangan Hitam Madivif 1/Kostrad Cilodong, Jawa Barat, pada Kamis (2/1/2025). Dalam pengecekan ini, Panglima TNI didampingi oleh Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakasad) Letjen TNI Tandyo Budi R, Komandan Resimen Taruna (Danmentar) Brigjen TNI Kristomei Sianturi, serta pejabat TNI lainnya.

Tim GSCL Akmil sedang mempersiapkan diri untuk berpartisipasi dalam India’s Republic Day Parade 2025 yang akan digelar pada 26 Januari 2025 di New Delhi, India. Parade ini merupakan acara tahunan terbesar yang menandai Hari Republik India, dan menjadi salah satu daya tarik utama selama perayaan tersebut. Panglima TNI memberikan apresiasi tinggi atas semangat dan disiplin yang ditunjukkan oleh para Taruna Akmil dalam menjalani latihan intensif. Latihan ini melibatkan berbagai aspek, termasuk pembinaan fisik, teknik, dan demonstrasi ketangkasan baris berbaris, untuk memastikan kesiapan tim tampil optimal di kancah internasional.

“Dengan persiapan yang matang, Tim GSCL Akmil diharapkan dapat menorehkan prestasi gemilang dan menjadi inspirasi bagi generasi muda Indonesia,” ujar Brigjen TNI Kristomei Sianturi, Danmentar Akmil, dalam keterangan tertulisnya pada Sabtu (4/1/2025). Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto meyakini bahwa dengan kerja keras dan semangat pantang menyerah, Tim GSCL Akmil dapat mengharumkan nama baik Indonesia di India.

Baca Juga:

(christie)

Baca Juga:
Tags
beritaTerkait
Polda Sumut Kerahkan Tim Bantu Polda Aceh Tangkap 19 Napi Kabur dari Lapas Kutacane
Kepala Rutan Kelas I Medan Kukuhkan Tim Satops Patnal untuk Tingkatkan Keamanan dan Kepatuhan
Abdul Mu'ti: Prabowo Presiden Pertama yang Hadir di Kemendikdasmen Selama Dua Dasawarsa
Presiden Prabowo Resmikan Mekanisme Baru Pengiriman Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening Guru
Hukum Menelan Ingus atau Dahak Saat Berpuasa: Pandangan Ulama
Pelaku Dugaan Penyalahgunaan Narkotika Jenis Ganja Dibekuk Unit Reskrim Polsek Batangtoru
komentar
beritaTerbaru