BREAKING NEWS
Kamis, 24 April 2025

Anggota KPU Nias Barat dan Selingkuhannya Resmi Tersangka Kasus Zina

Justin Nova - Rabu, 23 April 2025 20:21 WIB
54 view
Anggota KPU Nias Barat dan Selingkuhannya Resmi Tersangka Kasus Zina
Kapolres Nias melalui Plt Kasi Humas, Aipda Motivasi Gea saat memberikan keterangan kepada wartawan terkait penetapan tersangka terhadap anggota KPU Nias Barat, FIB dan wanita selingkuhannya, KR, Rabu (23/4).
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

NIAS - Kepolisian Resor (Polres) Nias menetapkan anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Nias Barat berinisial FIB (38) dan wanita selingkuhannya KR (34) sebagai tersangka dalam kasus dugaan perzinahan, usai digerebek di sebuah kamar kos di Kota Gunungsitoli.

Penetapan tersangka dilakukan setelah keduanya mengakui kepada penyidik bahwa telah melakukan hubungan layaknya suami istri sebelum penggerebekan berlangsung.

"FIB dan KR mengakui perbuatannya telah melakukan hubungan badan di kamar kos sebelum digerebek. Saat ini keduanya telah resmi ditetapkan sebagai tersangka," ujar Plt Kasi Humas Polres Nias, Aipda Motivasi Gea, Rabu (23/4/2025).

Baca Juga:

Aipda Motivasi menjelaskan bahwa keduanya dijerat dengan Pasal 284 KUHP tentang perzinahan dengan ancaman hukuman sembilan bulan penjara.

Penggerebekan dilakukan oleh personel Polres Nias pada Selasa (22/4) di salah satu kamar kos di Jalan Sudirman, Kelurahan Pasar Gunungsitoli. Saat digerebek, FIB dan KR ditemukan sedang berduaan dalam kamar kos yang terkunci dari dalam.

Baca Juga:

Ironisnya, istri sah FIB turut serta dalam penggerebekan tersebut dan langsung melaporkan perbuatan suaminya ke pihak kepolisian.

Kasus ini mencoreng nama baik lembaga penyelenggara pemilu dan menimbulkan keprihatinan publik, terlebih mengingat posisi FIB sebagai penyelenggara pemilu yang seharusnya menjadi teladan moral.

Polisi menyatakan proses hukum akan terus berjalan sesuai ketentuan yang berlaku, sembari meminta masyarakat untuk tidak berspekulasi dan mempercayakan sepenuhnya kepada proses hukum.*

(ws/J006)

Editor
: Justin Nova
Tags
beritaTerkait
Warga Nias Barat Tewas Tertimpa Dahan Saat Bantu Tebang Kayu di Jalur Situs Megalitikum
Gubernur Sumut Bobby Nasution dan Pangdam I/BB Bahas Kolaborasi Pembangunan Daerah
Gubernur Sumut Tinjau Jembatan Ambruk di Nias Barat, Targetkan Pembangunan Tahun Ini
Gubernur Sumut Pastikan Tahun Ini Bangun Jembatan Ambruk di Nias Barat
Jembatan Penghubung Nias Barat Roboh, Gubernur Sumut Tegaskan Harus Dibangun Ulang
Jembatan Penghubung 3 Kabupaten di Nias Barat Roboh, Puluhan Rumah Terendam Akibat Banjir
komentar
beritaTerbaru