BREAKING NEWS
Sabtu, 19 April 2025

Dramatis! Dua Pengedar Sabu di Batu Bara Ditangkap Usai Dikejar hingga Bergulat di Sawah

Adelia Syafitri - Kamis, 17 April 2025 21:27 WIB
108 view
Dramatis! Dua Pengedar Sabu di Batu Bara Ditangkap Usai Dikejar hingga Bergulat di Sawah
Dua pria terduga pengedar narkoba jenis sabu ditangkap bersama barang bukti.
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

BATU BARA -Aksi dramatis mewarnai penangkapan dua pria terduga pengedar narkoba jenis sabu oleh personel Satuan Reserse NarkobaPolres Batu Bara pada Kamis (17/4/2025) sekitar pukul 16.00 WIB.

Kedua pelaku berinisial S (39), warga Desa Glugur Makmur, dan G (38), warga Desa Empat Negeri, diringkus di Dusun I, Desa Perkebunan Kuala Gunung, Kecamatan Datuk Lima Puluh.

Baca Juga:

Menurut keterangan Kasi Humas Polres Batu Bara, AKP AH Sagala, penangkapan bermula dari laporan masyarakat yang resah dengan aktivitas mencurigakan kedua pria tersebut.

"Kami mendapat informasi dari masyarakat bahwa ada dua pria yang diduga kerap mengedarkan sabu di sekitar lokasi. Unit 2 Satres Narkoba langsung bergerak ke tempat kejadian," ujar Sagala mewakili Kasat Narkoba AKP Ramses Panjaitan.

Baca Juga:

Saat hendak diamankan, kedua pelaku mencoba melarikan diri ke arah area persawahan.

Namun upaya tersebut gagal setelah petugas mengejar hingga ke tengah sawah dan harus bergulat di lumpur untuk meringkus keduanya.

Dari hasil penggeledahan, polisi menemukan dua plastik klip kecil berisi sabu seberat total sekitar 0,15 gram.

Editor
: Adelia Syafitri
Tags
beritaTerkait
Polrestabes Medan Gerebek Dua Sarang Narkoba, 5 Orang Diamankan Termasuk Seorang Ibu Rumah Tangga
Bos Hydra, WN Ukraina Roman Nazarenko, Segera Disidang di Bali: Berkas Dilimpahkan ke Kejati
Kecelakaan Maut di Acces Road Inalum Batu Bara, Satu Tewas, Satu Luka Berat
Razia Gabungan di Rutan Sialang Bungkuk, 64 HP dan Alat Isap Sabu Disita
Polrestabes Medan Gerebek Dua Sarang Narkoba, Lima Orang Ditangkap
Chef Hotel Bintang Lima di Bandung Barat Diciduk Polisi karena Produksi Tembakau Sintetis di Kontrakan
komentar
beritaTerbaru