BREAKING NEWS
Sabtu, 19 April 2025

Brutal! KKB Bantai 11 Pendulang Emas Ilegal di Yahukimo Papua, Lokasi Sulit Dijangkau, Situasi Masih Mencekam

Justin Nova - Rabu, 09 April 2025 19:43 WIB
38 view
Brutal! KKB Bantai 11 Pendulang Emas Ilegal di Yahukimo Papua,   Lokasi Sulit Dijangkau, Situasi Masih Mencekam
Ilustrasi.
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

PAPUA -Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) kembali menebar teror di Papua. Sebanyak 11 pendulang emas ilegal dilaporkan tewas dibantai di Kampung Brupmakot, Distrik Seradala, Kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan.

Kepala Satgas Operasi Damai Cartenz 2025, Brigjen Pol Faizal Ramadhani, membenarkan insiden tersebut, meskipun belum bisa memastikan total jumlah korban secara pasti karena keterbatasan akses ke lokasi kejadian.

"Benar ada kejadian tersebut, tetapi berapa jumlah pastinya belum bisa dipastikan. Lokasi kejadian cukup jauh dan sulit diakses," ujar Brigjen Faizal, Rabu (9/4/2025).

Baca Juga:

Peristiwa berdarah itu terjadi sekitar 52 kilometer dari Dekai, ibu kota Kabupaten Yahukimo.

Jalan menuju lokasi sangat terbatas dan penuh risiko, membuat aparat gabungan belum bisa tiba di lokasi untuk melakukan evakuasi maupun investigasi.

Baca Juga:

"Informasi awal kami dapatkan dari saksi mata yang berhasil keluar dari area penambangan," tambah Faizal.

Melalui rilis yang disebar oleh juru bicaranya, Sebby Sambom, KKB mengklaim bertanggung jawab atas pembantaian tersebut. Mereka menuduh para korban adalah aparat TNI/Polri yang menyamar sebagai pendulang emas.

"Mereka (korban) adalah aparat yang menyamar sebagai pendulang. Kami bertanggung jawab atas penindakan ini," bunyi pernyataan Sebby.

Hingga berita ini diturunkan, situasi di lokasi kejadian masih mencekam dan belum kondusif.

Pihak keamanan terus berupaya untuk menembus wilayah tersebut guna melakukan proses evakuasi korban dan penyelidikan lanjutan.

Satgas Damai Cartenz mengaku berkomitmen mengungkap peristiwa keji ini, namun mengutamakan keselamatan tim lapangan dalam prosesnya.

"Kami akan terus berupaya menuju lokasi, namun dengan penuh kehati-hatian," tutup Brigjen Faizal.*

Editor
: Justin Nova
Tags
beritaTerkait
Evakuasi dan Identifikasi 16 Jenazah Korban KKB Yahukimo Resmi Ditutup, Operasi Damai Cartenz Masih Berlanjut
12 Jenazah Korban Pembantaian KKB di Yahukimo Akan Dimakamkan di Dekai, Papua
11 Pendulang Emas Tewas Dibantai KKB, Seluruh Jenazah Berhasil Dievakuasi ke Yahukimo dan Pegunungan Bintang
KKB Bebaskan Pasutri Pendulang Emas, 11 Jenazah Korban Kekerasan di Yahukimo Masih Dievakuasi
Sepasang Suami Istri Diduga Disandera KKB di Papua, 11 Pendulang Emas Tewas
Enam Guru Diduga Diserang KKB di Yahukimo, Papua, Sekolah Dibakar
komentar
beritaTerbaru