BREAKING NEWS
Jumat, 18 April 2025

Pelaku Pembakaran Puskesmas di Maluku Tenggara Serahkan Diri Usai Kabur ke Hutan, Polisi Tetapkan Tersangka

Justin Nova - Rabu, 09 April 2025 19:29 WIB
71 view
Pelaku Pembakaran Puskesmas di Maluku Tenggara Serahkan Diri Usai Kabur ke Hutan, Polisi Tetapkan Tersangka
Puskesmas pembantu di ohoi/desa Letman, Kecamatan Kei Kecil, Kabupaten Maluku Tenggara diduga dibakar Orang Tak Dikenal (OTK), Rabu (9/4/2025) sekitar pukul 03.20 WIT.
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

MALUKU TENGGARA -Salah satu pelaku pembakaran Puskesmas Pembantu (Pustu) di Desa Ohoi Letman, Kecamatan Kei Kecil, Kabupaten Maluku Tenggara, berinisial RR, resmi ditetapkan sebagai tersangka dan telah ditahan oleh pihak kepolisian.

RR sebelumnya kabur ke hutan usai aksi pembakaran pada Rabu (9/4/2025) dini hari. Namun, pada pukul 15.00 WIT, pelaku secara sukarela menyerahkan diri ke Markas Kodim 1503 Tual.

"Benar, salah satu pelaku pembakaran Pustu Desa Ohoi Letman telah diamankan oleh petugas Polres Maluku Tenggara," ujar Kaur Penum Sub Bidang Penmas Bidang Humas Polda Maluku, AKP Imelda Haurissa, kepada wartawan, Rabu (9/4/2025).

Baca Juga:

Setelah menerima informasi dari Kodim 1503 Tual, Kapolres Maluku Tenggara AKBP Frans Duma langsung turun tangan dan menjemput RR untuk dibawa ke Polres Maluku Tenggara guna menjalani proses pemeriksaan lebih lanjut.

"Saat ini RR sudah ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan di sel tahanan Polres," kata Imelda.

Imelda juga menjelaskan bahwa penyidik Satuan Reskrim Polres Maluku Tenggara terus mengembangkan kasus ini untuk mengungkap kemungkinan keterlibatan pelaku lainnya.

Selain RR, HR juga telah diidentifikasi sebagai pelaku, namun hingga kini masih dalam pengejaran pihak berwajib.

"Kami sedang lakukan pengembangan dan pengejaran terhadap satu pelaku lain," tambah Imelda.

Sebelumnya diberitakan, Puskesmas Pembantu di Desa Ohoi Letman dibakar oleh orang tak dikenal (OTK) pada Rabu dini hari.

Aksi ini diduga terkait dengan konflik antarpemuda di wilayah tersebut yang memanas hingga berujung pada tindakan kriminal.*

(km)

Editor
: Justin Nova
Tags
beritaTerkait
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Maluku Tenggara, Pusat Gempa di Laut
komentar
beritaTerbaru