BREAKING NEWS
Selasa, 18 Maret 2025

Terungkap! Anggota Lanal Lhokseumawe Ternyata Pelaku Pembunuhan di Gunung Salak

Adelia Syafitri - Senin, 17 Maret 2025 19:44 WIB
116 view
Terungkap! Anggota Lanal Lhokseumawe Ternyata Pelaku Pembunuhan di Gunung Salak
Seorang pria yang ditemukan di semak-semak pinggir jalan di kawasan Gunung Salak dan pelakunya adalah seorang anggota Lanal Lhokseumawe, Kelasi Dua (Kld) DI.
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

ACEH UTARA -Kasus pembunuhan seorang pria yang ditemukan di semak-semak pinggir jalan di kawasan Gunung Salak, Aceh Utara, akhirnya terungkap.

Pelaku pembunuhan tersebut adalah seorang anggota Lanal Lhokseumawe, Kelasi Dua (Kld) DI, yang kini telah ditahan oleh Polisi Militer (Pomal) untuk menjalani proses hukum.

Baca Juga:

Dandenpomal Lanal Lhokseumawe, Mayor Laut (PM) A Napitupulu, mengonfirmasi peristiwa ini.

Dalam keterangan resminya, Napitupulu menyebutkan bahwa penyelidikan masih terus dilakukan untuk mengungkap lebih lanjut terkait kasus ini.

Baca Juga:

Tersangka, yang disebutkan menembak korban yang bernama Hasfiani alias Imam hingga tewas, kini tengah menjalani proses hukum yang sesuai.

"Kami memastikan bahwa kasus ini akan ditangani secara transparan dan tidak ada yang ditutup-tutupi. Pelaku akan diproses sesuai dengan hukum yang berlaku," ujar Napitupulu, Senin (17/3/2025) di Lanal Lhokseumawe.

Sebelumnya, mayat pria tersebut ditemukan oleh warga sekitar pukul 13.45 WIB di semak-semak kawasan Gunung Salak, Aceh Utara.

Editor
: Adelia Syafitri
Tags
beritaTerkait
Revisi UU TNI: 14 Kementerian/Lembaga Dapat Diisi Prajurit TNI Aktif
Komisi I DPR Sepakati RUU TNI Dibawa ke Paripurna untuk Disahkan
Ratusan Kader GMNI Gruduk DPR RI Tolak UU TNI
Hasil Autopsi Tragis: Tiga Anggota Polri Tewas Ditembak, Ini Detilnya
Penyelidikan Berlanjut, Senjata yang Digunakan Tembak Polisi di Lampung Masih Dicari
DPR Soroti Kasus Penembakan Polisi oleh TNI di Lampung, Desak Proses Hukum yang Jelas dan Terbuka
komentar
beritaTerbaru