BREAKING NEWS
Selasa, 11 Maret 2025

Winda Wanayu, Istri Riva Siahaan yang Kini Menghilang Setelah Suaminya Jadi Tersangka Korupsi Pertamina

Redaksi - Rabu, 26 Februari 2025 15:45 WIB
392 view
Winda Wanayu, Istri Riva Siahaan yang Kini Menghilang Setelah Suaminya Jadi Tersangka Korupsi Pertamina
Sosok istri Riva Siahaan Dirut Pertamina.
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

JAKARTA – Winda Wanayu, istri dari Direktur Utama PT Pertamina Patra Niaga, Riva Siahaan, yang kini menjadi tersangka dalam kasus dugaan korupsi tata kelola minyak mentah dan produk kilang pada PT Pertamina, Subholding, dan Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) periode 2018-2023, tiba-tiba menghilang setelah suaminya ditetapkan sebagai tersangka. Kejaksaan Agung (Kejagung) mengungkapkan bahwa kerugian negara dalam kasus ini mencapai Rp193,7 triliun.

Sejak kabar penetapan tersangka terhadap Riva Siahaan mencuat, publik mulai mencari informasi terkait akun media sosialnya, termasuk keluarga dekatnya, terutama sang istri, Winda Wanayu. Diketahui bahwa pasangan ini memiliki dua anak yang kerap terlihat dalam beberapa foto yang diposting Winda di Instagram pribadinya.

Pada tahun 2016, Winda pernah membagikan foto kedua anaknya yang sedang bermain di pantai. Namun, sejak suaminya terjerat dalam kasus hukum, Winda memilih untuk mengunci akun Instagram pribadinya, yang kemungkinan dilakukan demi menjaga privasi atau untuk menghindari hujatan masyarakat.

Baca Juga:

Winda Wanayu diketahui memiliki dua akun Instagram, yakni @windawny dan @windanidra. Sebelum mengunci akun-akunnya, Winda sering memposting foto-foto kegiatan pribadinya, salah satunya adalah saat dirinya berprofesi sebagai seorang terapis yoga. Dalam bio Instagramnya, Winda mencantumkan profesinya sebagai "sound therapy facilitator yoga teacher."

Editor
: Redaksi
Tags
beritaTerkait
Kasus Korupsi Gas: KPK Jadwalkan Pemeriksaan 6 Mantan Pejabat BUMN
Terbaru! Inilah Harga BBM yang Berlaku di SPBU Seluruh Indonesia Mulai Minggu Ini
BPKN Tinjau Terminal BBM Plumpang untuk Pastikan Kualitas Distribusi yang Berlapis
Bergaji Miliaran, Tersangka Kasus Korupsi , Riva Siahaan Dirut Pertamina Patra Niaga Miliki Utang Sebesar Rp2,65 Miliar
Polrestabes Medan Ungkap Pengoplosan BBM Pertalite, Pertamina Pastikan Tidak Ada Keterlibatan Resmi
Polrestabes Medan Segel SPBU Nagalan! Terlibat Pengoplosan BBM Pertalite
komentar
beritaTerbaru