BREAKING NEWS
Rabu, 23 April 2025

Blokir Anggaran IKN Resmi Dicabut! Rp 14 Triliun Siap Guyur Proyek Tol hingga Istana Wapres

Adelia Syafitri - Rabu, 23 April 2025 10:40 WIB
61 view
Blokir Anggaran IKN Resmi Dicabut! Rp 14 Triliun Siap Guyur Proyek Tol hingga Istana Wapres
Kepala Otorita IKN, Basuki Hadimuljono.
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

JAKARTA -Ibu Kota Nusantara (IKN) kembali mendapat suntikan energi baru usai anggaran pembangunan yang sempat diblokir kini resmi dibuka kembali.

Hal ini disampaikan langsung oleh Kepala Otorita IKN, Basuki Hadimuljono, dalam acara Kerja Sama IKN-Diaspora Network Global yang disiarkan secara daring pada Rabu (23/4/2025).

Baca Juga:

"Alhamdulillah, kemarin pada tanggal 15 April ini kami sudah kumpulkan semua penyedia jasa dan diberitahukan oleh Ibu Wamen PU beserta Dirjen-dirjen bahwa semua anggaran sudah dibuka blokirnya. Ada sekitar sepuluh sekian triliun untuk PU," ujar Basuki.

Dengan dibukanya blokir anggaran tersebut, proyek-proyek penting di kawasan IKN kini bisa kembali dilanjutkan.

Baca Juga:

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) akan kembali fokus menyelesaikan infrastruktur strategis seperti jalan tol, Istana Wakil Presiden, masjid, pengelolaan air limbah, serta jaringan jalan di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP).

Basuki menegaskan bahwa pembangunan IKN kini memasuki tahap kedua dan ditargetkan rampung pada 2028.

Tahap ini akan melibatkan tiga institusi utama, termasuk Kementerian PU.

Editor
: Adelia Syafitri
Tags
beritaTerkait
Presiden Prabowo Siapkan Tunjangan Rp 500 Ribu untuk Guru Non-ASN, Diumumkan di Hardiknas 2025
Pemindahan ASN ke IKN Nusantara Ditunda, Pemerintah Tunggu Arahan Presiden Prabowo
Ibu Kota Nusantara Diserbu Tikus, Pengunjung Keluhkan Sampah dan Hama di Kawasan Inti
Kepala Dinas PUPR Samosir Tinjau Perbaikan Jalan Putus Akibat Longsor di Sigarantung
Tol IKN Dibuka untuk Mudik Lebaran 2025, Diprediksi Dilalui 4.000 Kendaraan per Hari
Kepala Bea Cukai Kualanamu, Moh Zamroni Dilantik Jadi Kepala Biro SDM dan Humas Otorita IKN
komentar
beritaTerbaru