BREAKING NEWS
Rabu, 16 April 2025

IHSG Menguat 1,70 Persen ke Level 6.368, Bursa Global Kompak Hijau

Adelia Syafitri - Senin, 14 April 2025 16:29 WIB
65 view
IHSG Menguat 1,70 Persen ke Level 6.368, Bursa Global Kompak Hijau
Ilustrasi.
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

JAKARTA -Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat signifikan pada akhir perdagangan Senin (14/4) dengan kenaikan sebesar 106,29 poin atau 1,70 persen ke level 6.368.

Mengutip data RTI Infokom, total nilai transaksi yang terjadi mencapai Rp13,87 triliun, dengan volume saham yang diperdagangkan sebanyak 23,24 miliar lembar saham.

Baca Juga:

Sebanyak 492 saham ditutup menguat, 137 saham melemah, dan 176 saham stagnan.

Kenaikan IHSG kali ini didukung oleh penguatan seluruh indeks sektoral.

Baca Juga:

Sektor barang baku mencatatkan kenaikan tertinggi dengan lonjakan 5,39 persen, menunjukkan optimisme pelaku pasar terhadap prospek sektor ini.

Tidak hanya bursa domestik, pasar saham global juga menunjukkan tren positif.

Di kawasan Asia, indeks Hang Seng Composite di Hong Kong menguat 2,40 persen, Shanghai Composite di China naik 0,76 persen, Nikkei 225 Jepang bertambah 1,18 persen, dan Straits Times Singapura menanjak 1,16 persen.

Sementara itu, bursa saham Eropa juga bergerak menguat.

Editor
: Adelia Syafitri
Tags
beritaTerkait
AHY Soroti Tarif Trump: Ancam Ekonomi Dunia dan Picu Resesi Global
Prabowo Sebut AS dan China Teman Baik, Siap Jadi Penengah Perang Dagang
Rupiah Bangkit! Tembus Rp16.772 per Dolar AS, Jumat 11 April 2025
IHSG Dibuka Melemah 1,10% ke 6.187, Jumat 11 April 2025, Tertekan Sentimen Perang Dagang AS-China
Tarif Impor Trump Ditangguhkan 90 Hari, Apa Dampaknya untuk Indonesia dan Ekonomi Global?
IHSG Berpotensi Rebound ke 6.270, Sentimen Global Dorong Optimisme Pasar
komentar
beritaTerbaru