DPRD Tanjab Gelar Paripurna pandangan umum Fraksi -fraksi

TANJAB TIMUR –Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanjab Timur kembali menggelar sidang paripurna dengan agenda pandangan umum Fraksi-fraksi terhadap Laporan Pertangggujawaban (LKPj) Bupati Tanjab Timur tahun anggaran 2023.

Sidang paripurna ini dipimpin oleh Ketua DPRD, Mahruf, dan dihadiri oleh Sekretaris Daerah Tanjab Timur, Sapril, para anggota dewan, para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), serta Forkompinda.

Lima Fraksi DPRD yang hadir dalam sidang tersebut terdiri dari Fraksi PAN, Golkar, PDI Perjuangan, BBI, dan RNR. Setiap fraksi secara bergantian menyampaikan pandangan umum mereka terhadap LKPj bupati.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *