JAWA TENGAH -Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Menko Polkam), Budi Gunawan, menegaskan bahwa Presiden Prabowo Subianto bersikap netral dalam Pilkada Serentak 2024. Penegasan tersebut disampaikan Budi Gunawan sebagai respons terhadap pertanyaan wartawan mengenai unggahan calon Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi, yang mengklaim mendapat rekomendasi dari Prabowo.
“Bapak Presiden sudah menyampaikan secara jelas bahwa beliau netral, dan itu sudah beliau sampaikan sebelum berangkat ke luar negeri,” kata Budi Gunawan dalam wawancaranya di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan, pada Minggu (10/11). Budi menambahkan, netralitas ini penting agar tidak ada opini atau tudingan yang mengatakan Prabowo ikut campur dalam proses Pilkada atau terlibat dalam politik praktis.
Sebelumnya, dalam sebuah video singkat yang beredar di media sosial, Presiden Prabowo terlihat mendampingi Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Maimun, dua calon yang ia rekomendasikan untuk memimpin Jawa Tengah pada Pilgub 2024. Dalam video tersebut, Prabowo menyatakan bahwa Luthfi dan Taj Yasin adalah tokoh yang tepat untuk memimpin Jawa Tengah dan dapat membawa perubahan positif bagi masyarakat.
Namun, Budi Gunawan menegaskan bahwa meski Prabowo memberikan rekomendasi kepada sejumlah calon kepala daerah, hal tersebut tidak mengurangi sikap netral yang harus dijaga oleh seluruh pihak, termasuk aparat keamanan dan penyelenggara Pilkada. “Kami sudah mengingatkan kepada seluruh penyelenggara Pilkada, agar mereka bersikap netral. Ini adalah tanggung jawab besar bagi pemerintah untuk memastikan Pilkada berjalan aman, lancar, dan demokratis,” tambah Budi Gunawan.