BREAKING NEWS
Sabtu, 19 April 2025

MTQ ke-58 Kota Medan Siap Digelar, Wali Kota Minta Perangkat Daerah Bersinergi Sukseskan Acara

Justin Nova - Rabu, 09 April 2025 19:50 WIB
73 view
MTQ ke-58 Kota Medan Siap Digelar, Wali Kota Minta Perangkat Daerah Bersinergi Sukseskan Acara
Wali kota medan Rico waas
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

MEDAN -Perhelatan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-58 Kota Medan Tahun 2025 akan digelar mulai 19 hingga 26 April 2025 di Kecamatan Medan Deli, Kelurahan Kota Bangun.

Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu Waas, menekankan pentingnya sinergi seluruh perangkat daerah demi menyukseskan acara akbar ini.

Pesan tersebut disampaikan melalui Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setdako Medan, M. Sofyan, dalam rapat koordinasi persiapan MTQ yang digelar Rabu (9/4/2025) di Ruang Rapat III Kantor Wali Kota Medan.

"Dengan semangat dan sinergisitas, kegiatan ini insyaallah dapat dilaksanakan dengan baik," ujar Sofyan di hadapan peserta rapat yang terdiri dari unsur Forkopimda, LPTQ, dan pimpinan perangkat daerah.

Dalam rapat tersebut, Sofyan mendorong seluruh perangkat daerah agar menyiapkan diri sesuai dengan tugas dan fungsi masing-masing, serta melaksanakannya dengan penuh tanggung jawab.

Setiap perangkat daerah telah mendapatkan pembagian tugas rinci, mulai dari teknis pelaksanaan, pengamanan, penataan lokasi, hingga dukungan logistik.

MTQ ke-58 ini akan dibuka secara resmi oleh Wali Kota Rico Waas pada Sabtu malam, 19 April 2025. Sebelumnya, pada pagi harinya akan digelar pawai ta'aruf oleh seluruh kafilah dari 21 kecamatan se-Kota Medan.

Rangkaian acara juga akan dimeriahkan dengan pameran dan stand MTQ, yang terbuka untuk umum dan menjadi wahana edukasi serta hiburan religius bagi masyarakat.

Tak hanya itu, Pemko Medan juga membuka ruang khusus secara gratis bagi pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) untuk memasarkan produknya di lokasi acara, sebagai bentuk dukungan nyata terhadap pertumbuhan ekonomi kerakyatan.

"Kami ingin MTQ ini tidak hanya menjadi ajang religi, tapi juga momentum menggerakkan ekonomi masyarakat," ujar salah satu panitia.

Dukung dan Saksikan!

Warga Kota Medan diimbau untuk turut menyemarakkan MTQ ke-58 ini dengan hadir, berpartisipasi, dan mendukung para peserta yang akan menampilkan bacaan dan pemahaman terbaik terhadap Al-Qur'an.*

(op)

Editor
: Justin Nova
Tags
beritaTerkait
komentar
beritaTerbaru