BREAKING NEWS
Kamis, 13 Maret 2025

Unik! Umat Islam Akan Jalani Dua Kali Ramadhan di Tahun 2030, Ini Alasannya!

Adelia Syafitri - Kamis, 13 Maret 2025 08:39 WIB
50 view
Unik! Umat Islam Akan Jalani Dua Kali Ramadhan di Tahun 2030, Ini Alasannya!
Ilustrasi.
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

BITVONLINE.COM -Pada tahun 2030, umat Islam di seluruh dunia akan menyaksikan fenomena langka di mana bulan Ramadhan akan terjadi dua kali dalam setahun.

Hal ini disampaikan oleh Profesor Riset Astronomi dan Astrofisika Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Thomas Djamaluddin, yang menjelaskan bahwa perbedaan antara kalender Masehi dan kalender Hijriah menjadi penyebab utama terjadinya fenomena ini.

Baca Juga:

Kalender Hijriah memiliki 354 hari dalam satu tahun, sementara kalender Masehi memiliki 365 hari.

Dengan selisih sekitar 11 hari, ini menyebabkan bulan Ramadhan selalu maju setiap tahunnya.

Baca Juga:

Akibatnya, pada tahun tertentu, Ramadhan dapat terjadi dua kali, seperti yang akan terjadi pada 2030.

Menurut perhitungan, awal Ramadhan 1451 jatuh pada 5 Januari 2030, dan awal Ramadhan 1452 akan dimulai pada 26 Desember 2030.

Meskipun Ramadhan akan terjadi dua kali dalam setahun, Idul Fitri hanya akan dirayakan satu kali pada 5 Februari 2030.

Fenomena ini ternyata tidak hanya terjadi pada 2030 saja, melainkan juga akan terjadi hingga tahun 2033, dan sebelumnya sudah terjadi pada tahun 2000.

Siklus ini diketahui terjadi setiap sekitar 33 tahun sekali.

Berikut adalah prediksi tanggal Ramadhan dan Idul Fitri yang akan terjadi dua kali dalam setahun:

2030:

1 Ramadhan 1451: 5 Januari 2030

1 Ramadhan 1452: 26 Desember 2030

Idul Fitri: 5 Februari 2030

2031:

1 Ramadhan 1452: 24 Januari 2031

1 Ramadhan 1453: 15 Desember 2031

Idul Fitri: 26 Januari 2031

2032:

1 Ramadhan 1453: 13 Januari 2032

1 Ramadhan 1454: 4 Desember 2032

Idul Fitri: 14 Januari 2032

2033:

1 Ramadhan 1454: 2 Januari 2033

1 Ramadhan 1455: 23 November 2033

Idul Fitri: 3 Januari 2033 dan 23 Desember 2033

Dengan fenomena yang terjadi sekali dalam beberapa dekade ini, umat Islam di seluruh dunia akan merayakan dua kali bulan Ramadhan di tahun 2030.

(km/a)

Editor
: Adelia Syafitri
Tags
beritaTerkait
Hukum Menelan Ingus atau Dahak Saat Berpuasa: Pandangan Ulama
Jadwal Buka Puasa Medan dan Sekitarnya pada Tanggal 13 Maret 2025
Jadwal Imsak dan Buka Puasa Ramadhan 1446 H di Kota Medan dan Sumatera Utara Kamis 13 Oktober 2025
Warga Harapkan Pasar Murah Digelar Setiap Akhir Pekan
Pemprov Sumut Gelar Pasar Murah di 11 Titik Menyambut Idul Fitri 2025: Berikut Jadwalnya!
DJP: Bingkisan Lebaran untuk Pegawai Pajak Dilarang, Laporkan Jika Ada Tawaran Gratifikasi
komentar
beritaTerbaru