BREAKING NEWS
Kamis, 13 Maret 2025

Percepat Gerak Organisasi, Pejabat Eselon III dan IV Pemprovsu Dilantik

Atas Persetujuan Gubernur Terpilih Bobby Nasution
Tim Redaksi - Kamis, 20 Februari 2025 10:09 WIB
146 view
Percepat Gerak Organisasi, Pejabat Eselon III dan IV Pemprovsu Dilantik
PELANTIKAN-Pj Sekdaprov Sumut Effendy Pohan melantik 12 pejabat eselon 3 dan 42 pejabat eselon 4 di lingkungan Pemprov Sumut. (diskominfo sumut/fahmi aulia)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

MEDAN – Pelantikan pejabat eselon III dan IV di lingkungan Pemprov Sumut, dimaksudkan untuk mempercepat gerak organisasi melaksanakan program pemerintah sesuai visi misi kepala daerah. Yakni, melaksanakan pembangunan, meningkatkan pelayanan publik dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Hal itu disampaikan Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni, terkait pelantikan 12 pejabat eselon III dan 42 pejabat eselon IV di lingkungan Pemprov Sumut, Rabu (19/2/2025).

Menurut Fatoni, pelantikan yang dilakukan Sekdaprov Sumut Effendy Pohan itu, sudah sesuai aturan yang berlaku. Proses pelantikan itu, jelas Fatoni, cukup panjang.

Baca Juga:

Sudah diajukan sejak November 2024, dan sudah mendapat persetujuan dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) dan Kemendagri. Selain itu, pelantikan yang dilakukan harus mendapat persetujuan dari Kepala Daerah terpilih.

"Jadi, seluruh proses pelantikan hari ini sudah sesuai peraturan perundang-undangan dan sudah mendapat persetujuan dari Pak Boby, Gubernur Sumut terpilih," ucap Fatoni.

Baca Juga:

Fatoni mengucapkan selamat kepada seluruh pejabat yang baru dilantik. Dia meminta, pejabat yang baru dilantik segera menyesuaikan diri, cepat beradaptasi dan langsung bekerja pada kesempatan pertama.

Fatoni menekankan soal efisiensi anggaran perlu segera dilakukan, agar anggaran tepat sasaran, efektif dan efisien. "Cek anggaran yang sudah ada, lakukan pencermatan dan fokus pada program prioritas untuk kepentingan masyarakat," imbuh Fatoni.

Fatoni juga meminta agar seluruh ASN harus loyal, kreatif dan inovatif. Jangan bekerja biasa-biasa saja. "Lakukan inovasi dan terobosan, agar hasilnya bisa maksimal dan kinerja organisasi meningkat," pungkas Fatoni.

Sebelumnya, Sekdaprov Sumut MA Effendy Pohan menyampaikan, pelantikan itu adalah amanah yang diberikan pimpinan Provinsi Sumut yang harus dijalankan dengan sebaik-baiknya.

"Pertama dan paling utama adalah loyalitas kepada pimpinan yang proporsional dan profesional. Kerjakan apa yang ditugaskan kepada saudara-saudari. Gunakan amanah ini sebaik-baiknya sehingga pemimpin ataupun pimpinan dapat menilai Bapak Ibu layak duduk di situ," imbaunya.*

Editor
: Tim Redaksi
Tags
beritaTerkait
Bobby Nasution Klarifikasi Penahanan Kadisbudpar Sumut, Tegaskan Tak Ada Kaitannya dengan Politik
Bobby Nasution: "Kalau Salah, Ya Ditahan", Respons Terhadap Penahanan Kadisbudparektaf Sumut Zumri Sulthony
Gubernur Sumut Bobby Nasution dan Pangdam I/BB Bahas Kolaborasi Pembangunan Daerah
Pj Ketua DWP Sumut: Jadikan Ramadan Momentum Tingkatkan Kepedulian Sosial
Gubernur Sumut Bobby Nasution Janji Perbaiki Gedung Sekolah SMKN 1 Gido di Nias
Kadis LHK Sumut Dilaporkan Usai Bongkar Pagar Hutan Lindung, Gubernur Bobby Nasution: "Lawan dan Tindak Sekalian"
komentar
beritaTerbaru