BREAKING NEWS
Senin, 17 Maret 2025

Pemkab Batu Bara Terima Kunjungan Kepala Wilayah Taspen Medan

BITVonline.com - Kamis, 16 Januari 2025 08:57 WIB
27 view
Pemkab Batu Bara Terima Kunjungan Kepala Wilayah Taspen Medan
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

Batu Bara – Penjabat (Pj) Bupati Batu Bara Heri Wahyudi Marpaung yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Norma Deli Siregar menerima kunjungan Kepala Wilayah Taspen Medan di Ruang Kerja Sekretaris Daerah Kabupaten Batu Bara, Kecamatan Lima Puluh, Rabu (15/01/2025).

Pada kegiatan tersebut turut mendampingi Sekda, Asisten 1 Setdakab Batu Bara Edwin Aldrin Sitorus, Asisten 3 Setdakab Batu Bara Rusian Heri, Plt. Kepala Dinas Kominfo Batu Bara Agus Andika dan perwakilan BKAD Batu Bara.

Kedatangan Tim Taspen wilayah Medan yang dipimpin oleh Branch Manager Taspen Anne Roosfianti bersama Arditya Soraya selaku Finance Administration Sector Head dan Widya Eka Setiawan Service dan Membership Sector Head Taspen disambut hangat oleh Sekda Batu Bara.

Baca Juga:

Dalam kesempatan ini Taspen Wilayah Medan memaparkan mengenai program dan manfaat Taspen bagi ASN. Adapun program tersebut yaitu Tabungan Hari Tua, Jaminan Kecelakaan Kerja, Pensiun dan Jaminan Kematian.

Pada kesempatan tersebut Anne Roosfianti mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat dari Pemerintah Kabupaten Batu Bara.

Baca Juga:

“Terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Batu Bara dan Ibu Sekda Norma Deli Siregar yang telah menerima kunjungan kami ini. Kami berharap TASPEN dan Pemkab Batu Bara bisa terus bersinergi untuk memberikan layanan dan perlindungan terbaik bagi ASN dengan berbagai program dari TASPEN Grup,” ujar Anne Roosfianti.

(N/014)

beritaTerkait
Update Kondisi Banjir Bandang Parapat: 50 Rumah Terdampak, RSUD dan Layanan Umum Terganggu
Kerangka Manusia Ditemukan di Lahan Tebu Bantul! Diduga Sudah 2 Bulan Meninggal
KPK Periksa Nicke Widyawati Terkait Korupsi Transaksi Jual Beli Gas antara PT PGN dan PT IAE
KPK Ungkap Jaringan Suap Anggota DPRD OKU Terkait Fee Proyek Menjelang Lebaran, 6 Tersangka Ditetapkan
Rutan Kelas I Medan Gelar Peringatan Nuzulul Qur’an, WBP Ikuti Pengajian dan Tausiah
Presiden Diharap Dukung Gubernur Jabar; PTPN Jangan Jadi Perusahaan Penyewa Tanah
komentar
beritaTerbaru