Wisata  

288.463 Penumpang Diperkirakan Gunakan Kereta Api di Daop 8 Surabaya Selama Nataru 2024

Menanggapi tingginya aktivitas perjalanan kereta api selama periode Nataru, PT KAI Daop 8 Surabaya memastikan kesiapan infrastruktur dengan melakukan pengecekan pelintasan rel secara berkala. Luqman menjelaskan bahwa ada beberapa ketentuan teknis yang wajib dipenuhi untuk memastikan kelancaran perjalanan kereta, mulai dari lebar spoor 1.067 milimeter hingga kelengkapan penambat rel dan bantalan, serta menjaga batas aman jalur kereta, yakni lima meter dari as rel.Luqman juga menyebutkan bahwa wilayah operasional Daop 8 Surabaya mencakup lintasan sejauh 530,168 kilometer yang melintasi 12 kabupaten/kota. Daop 8 Surabaya memiliki 52 stasiun aktif yang melayani kereta api jarak jauh, lokal, dan angkutan barang.Untuk mendukung kelancaran operasional selama Nataru, PT KAI Daop 8 juga telah membuka posko yang akan memberikan layanan kepada masyarakat serta melakukan pengawasan ketat terhadap kegiatan operasional kereta api. “Kami bekerja keras untuk memberikan kelancaran operasional perjalanan kereta api selama liburan Nataru ini dan pastikan penumpang dapat merasakan kenyamanan dan keselamatan,” ujar Luqman.
(JOHANSIRAIT)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *