Pemilu  

Rano Karno Ceritakan Tantangan Awal Pramono-Rano dalam Pilkada Jakarta 2024 dan Soroti Dukungan Relawan

Hal ini disampaikan Rano dalam acara syukuran bersama relawan pendukungnya di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, pada Sabtu (14/12/2024). Dalam suasana penuh keakraban, Rano mengungkapkan, “Kita sudah memang ya? Sudah menang kita nih? Serius menang? Alhamdulillah. Dulu, kita berdua sama Mas Pram, enggak dilihat, sebelah mata, ya dibilang anak cacingan masuk,” ujarnya.Pernyataan itu disambut tawa dan sorak-sorai dari para relawan yang hadir, menggambarkan betapa besar antusiasme mereka atas kemenangan pasangan Pramono-Rano. Rano melanjutkan pernyataannya dengan berkelakar, “Dia enggak tahu, badan sudah gemuk begini,” sambil menunjukkan ekspresi lucu yang mengundang tawa para hadirin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *